Di Tutup, Alun-alun Bandung Pada Pergantian Tahun Baru 2022

- 25 November 2021, 19:22 WIB
Dua anggota komunitas membersihkan Taman Alun-alun Bandung beberapa waktu lalu. Taman Alun-alun Bandung dipastikan akan di tutup mulai 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Dua anggota komunitas membersihkan Taman Alun-alun Bandung beberapa waktu lalu. Taman Alun-alun Bandung dipastikan akan di tutup mulai 31 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Pemerintah Kota Bandung akan menutup Taman Alun-alun Kota Bandung pada pergantian tahun 31Desember 2021 mendatang, penutupan taman lainnya menunggu Peraturan Wali Kota. Penutupan taman di Kota Bandung untuk mengantisipasiterjadinya kerumunan warga di taman selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022.

‘Penutupan taman kota yang kemungkinan dijadikan pusat aktivitas masyarakat pada malam pergantian tahun, seperti Taman Alun-alun Bandung sesuai Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 62. Rencananya Alun-alun akan kami tutup mulai 31 sampai 1 Januari 2022," terang Kepala Bidang Pertamanan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP3) Kota Bandung Rikke Siti Fatimah, Kamis 25 November 2021 kepada wartawan.

Ditegaskan Rikke Siti Fatimah, penutupan Alun-alun Bandung selama dua hari untuk mengantisipasi antusias masyarakat menghabiskan waktu libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. “Taman-taman lain atau ruang publik lainnya yang dikelola DPKP3 Kota Bandung juga sementara akan ditutup, tapi masih menunggu arahan dari pimpina serta Perwalnya,” ujar Rikke Siti Fatimah.

Baca Juga: Ikatan Cinta Kamis Malam, Rendy Akan Bawa Catherine Bertemu Irvan, untuk Apa?

Untuk pelaksanaan penutupan Taman Alun-alun Bandung serta taman publik lainnya menurut Rikke Siti Fatimah, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan aparat kewilayahan dalam hal pengawasan. Sesuai arahan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana serta Sekda Kota Bandung Ema Sumarna selaku Pelaksana Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bandung, DPKP3 KOta Bandung  akan melakukan pengawasan secara ketat. 

"Untuk pelaksanaan nanti, khususnya Taman Alun-alun Bandung, kita akan berkolaborasi sebagai antisipasi, baik itu dengan aparat kewilayahan dan Satpol PP. Hal ini dilakukan bercermin pada peristiwa lonjakan Covid-19 beberapa bulan lalu akibat adanya aktivitas masyarakat di fasilitas umum,” pungkas Rikke Siti Fatimah. (hp.siswanti)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x