Diduga Rapuh Akibat Korosi, Papan Reklame Yang Roboh di Bandung Behasil Dievakuasi

- 26 Februari 2022, 19:29 WIB
Petuga Diskar PB Kota Bandung memotong tiang reklame yang roboh akibat angin kencang
Petuga Diskar PB Kota Bandung memotong tiang reklame yang roboh akibat angin kencang /

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung melakukan evakuasi reklame yang roboh saat angin kencang di Jalan Wastukencana Bandung. Petugas terpaksa memotong tiang reklame hingga menjadi beberapa bagian, karena tiang roboh melintang hingga menutup seluruh badan jalan, Sabtu, 26 Februari 2022.

Saat proses evakuasi, arus lalu lintas ditutup mulai dari permpatan Jalan Wastukancana-Jalan Aceh, hingga pertigaan Wastukancana-Purnawarman. Sementara arus lalu lintas dari arah Balai Kota Bandung, dialihkan menuju Jalan ke Aceh.

Dilansir dari Kantor Berita Antara, Petugas Diskar PB Kota Bandung, Rizki mengatakan, peristiwa robohnya papan reklame itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, diduga akibat mengalami korosi karena sudah cukup tua. Ia mennjelaskan, pihaknya bersama petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung harus memotong reklame tersebut hingga beberapa bagian untuk dapat dievakuasi.

"Jadi tadi setelah kita potong beberapa bagian, bisa langsung ditarik masing-masing bagiannya menggunakan crane," katanya.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, angin sangat kencang terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, hingga menyebabkan reklame roboh. Tiang reklame sempat mengenai dua pengendara motor yang merupakan pengemudi ojek online (ojol) hingga mereka harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka-luka.

"Mereka dibawa ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, ojol tadi juga untungnya mereka posisinya di pinggir jalan," kata Rizki.(syiffa ryanti)***

Editor: Agus Safari

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x