Konser Boyband NCT 127 Dibubarkan Bukan Karena Pelanggaran, Tapi Karena Ada Peristiwa Ini

- 5 November 2022, 04:45 WIB
Konser musik grup boyband NCT 127 di Indonesia Convention Exhibition BSD, Tangerang Selatan, Banten,  Jumat 4 November 2022 terpaksa dibubarkan aparat kepolisian.
Konser musik grup boyband NCT 127 di Indonesia Convention Exhibition BSD, Tangerang Selatan, Banten, Jumat 4 November 2022 terpaksa dibubarkan aparat kepolisian. /Tangkapan layar YouTube./

PORTAL BANDUNG TIMUR - Kepolisian Daerah Metro Jaya menghentikan konser musik grup boyband NCT 127 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, Banten,  Jumat 4 November 2022. Konser grup K-Pop Korea Selatan yang baru berlangsung pada pukul 19.00 WIB diberhentikan pada pukul 21.20 WIB.

“Terpaksa diberhentikan karena massa penonton mulai tidak terkendali saling berdesakan mendekati panggung utama. Akibat aksi saling dorong mengakibatkan puluhan penonton mengalami pingsan dan terpaksa diberhentikan untuk menghindari jatuh korban jiwa,” terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.

Disampaikan Endra Zulpan, penghentian konser musik boyband NCT 127 tidak berkaitan dengan pelanggaran jumlah penonton dan kapasitas gedung. “Kapasitas gedung sepuluh ribu, sementara penonton delapan ribu, jadi tidak ada pelanggaran jumlah penonton dan kapasitas gedung, penghentian karena adanya aksi saling dorong dan dikhawatirkan jatuh korban jiwa,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.

Baca Juga: Raja Ali Haji, Ilustrasi Google Doodle Hari Ini

Tindakan cepat petugas keamanan dibantu dengan medis dengan cepat menangani penonton yang mengalami pingsan akibat saling dorong berdesakan. “Ada 30 orang penonton yang langsung dibawa ke luar arena dan sudah ditangani tim medis dan sudah pulih,” ujar  Endra Zulpan.

Sementara untuk konser hari kedua boyband NCT 127, menurut Endra Zulpan pihak panitia penyelenggara dengan kepolisian masih akan melakukan koordinasi. “Kami belum dapat memastikan, rencananya, pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan panitia serta melakukan evaluasi,” ujar Endra Zulpan.

Seperti halnya konser boyband NCT 127, hari pertama Jumat 4 November 2022, pihak panitia peyelenggaran hanya menjual 8.000 lembar tiket. Demikian pula untuk hari kedua Sabtu 5 November 2022 tiket yang sudah habis terjual sebanyak 8.000 lembar.

"Untuk giat besok masih akan dikoordinasikan antara pihak penyelenggara dengan kepolisian. Karena tiket untuk besok sudah dijual, tidak ada yang dilanggar, tiket terjual  8.000 dan kapasitas gedung 10 ribu dan penonton yang hadir tidak melebihi kapasitas gedung,” pungkas Endra Zulpan. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x