UV Sterilizer Box dapat Mematikan Bakteri dan Kuman pada Ponsel

- 12 Oktober 2020, 19:19 WIB
UV Sterilizer Box.***
UV Sterilizer Box.*** /Heriyanto Retno/https://timesofindia.indiatimes.com/

PORTALBANDUNGTIMUR -

Ponsel selalu dipegang pemiliknya dalam berbagai kondisi, menjadi salah satu barang paling kotor di dunia. Selain uang kertas, pegangan pintu dan eskalator, troli belanja, serta keyboard PC, bahkan lebih kotor melebihi dudukan toilet.

Pada masa pandemi Covid-19 selain membuat masker yang di klaim dapat menghalau penyebaran virus Covid-19, banyak pula vendor yang memproduksi pembersih gadget khususnya ponsel. Salah satunya yang sedang populer, UV Sterilizer Box yang di klaim dapat membunuh banyak bateri dan kuman.

Biasanya sinar UV (ultra violet) digunakan laboratorium dan rumah sakit untuk membersihkan tempat dan alat praktek, kering tanpa air dan tanpa larutan.

Baca Juga: BLACKPINK ‘Lovesick Girls’ dikecam oleh KMHU.

Seperti disampaikan Michael Schmid, Ph.D. di NBCNews, bahwa sinar UV dapat membersihkan berbagai mikroba yang menempel pada benda. Namun, kualitas dan tingkatan UV yang dipasarkan secara bebas pada umumnya berbeda dengan UV yang ada di rumah sakit. Sehingga dapat dikatakan UV Sterilizer Box tidak dapat menjamin membersihkan virus Covid-19.

Meskipun begitu, UV Sterilizer Box layak dibeli sebagai pembersih kuman saja, bukan sebagai pembersih Covid-19. Bahkan saat ini, untuk membersihkan ponsel dari kuman dan bakteri, para dokter menganjurkan memakai cairan alkohol 70%, dengan dituangkan pada tisu atau kain halus, kemudian diusapkan pada ponsel. Sehingga ponsel kita dapat lebih bersih, dan dapat ditambah dengan metode pembersihan menggunakan sinar UV.(andress tiffany)***

 

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x