Inggris Berhasil Menundukkan Belgia pada UEFA Nations League

- 12 Oktober 2020, 17:13 WIB
Mason Mount ketika melawan Brighton, Oktober 2019.
Mason Mount ketika melawan Brighton, Oktober 2019. /Wikipedia Commons/Brian Minkoff London-Pixels/

PORTALBANDUNGTIMUR - Dalam lanjutan UEFA Nations League, Inggris berhasil menundukkan Belgia dengan skor 2-1 di stadion Wembley. Kekalahan pertama tim nasional Belgia sejak November 2018.

Pertandingan pada babak pertama berhasil dikuasai oleh Belgia. Pada menit ke-16, Eric Dier melakukan pelanggaran yang ceroboh terhadap Romelu Lukaku di dalam kotak penalti dan wasit langsung menunjuk titik putih. Penalti tersebut berhasil dikoversi menjadi gol oleh Lukaku sendiri.

Setelah ditekan selama hampir 40 menit, kapten tim Inggris Jordan Henderson, dijatuhkan oleh Thomas Meunier pada menit ke-39 dan mendapatkan penalti. Penalti yang diambil oleh Marcus Rashford berhasil membuat kedudukan kembali imbang.

Baca Juga: Kartono Sarkim Kembali Pimpin IWbA Jabar

Pada babak kedua, Inggris bermain lebih lepas dan pada menit ke-64, Mason Mount melepaskan tembakan yang memantul dari Toby Alderweireld dan melewati kiper Simon Mignolet, menjadikan skor 2-1 untuk Inggris.

Dilansir PortalBandungTimur dari BBC, tim besutan Gareth Southgate selama 40 menit babak pertama bermain sangat konservatif dan tidak mampu mengimbangi permainan Belgia. Namun setelah menyamakan kedudukan dan terutama pada babak kedua, tim Inggris berhasil bangkit dan menjinakkan tim penuh talenta Belgia.

Berkat kemenangan ini, Inggris berhasil menmpati peringkat pertama pada Grup A2 dengan 7 poin, disusul Belgia 6 poin, Denmark 4 poin, dan Islandia 0 poin.(adi hermanto)***

Credit Foto: Brian Minkoff London-Pixels, CC BY-SA 4.0 https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0; via Wikimedia Commons

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x