Pantai Barat Pangandaran Telan Korban, Dua Orang Wisatawan Terseret Ombak Diketemukan Jadi Mayat

Tayang: 26 Maret 2023, 03:56 WIB
Penulis: Heriyanto Retno
Editor: Tim Portal Bandung Timur
Tim SAR Sabtu 25 Maret 2023 berhasil menemukan dan mengevakuasi mayat Iwan (17) seorang wisatawan yang terseret arus gelombang Pantai Barat Pangandaran sejak Kamis 23 Maret 2023.
Tim SAR Sabtu 25 Maret 2023 berhasil menemukan dan mengevakuasi mayat Iwan (17) seorang wisatawan yang terseret arus gelombang Pantai Barat Pangandaran sejak Kamis 23 Maret 2023. /Foto : Instagram @basarnas_jabar/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Terseret ombak saat berenang di Pantai Barat Pangandaran Jawa Barat, sejak Kamis 23 Maret 2023 Iwan (28) dan Rafael (17) diketemukan dalam kondisi sudah menjadi mayat. Korban Iwan diketemukan pemancing Jumat 24 Maret 2023 dan Rafael diketemukan Tim SAR Gabungan Sabtu 25 Maret 2023.

Kepala Unit Siaga SAR Pangandaran, Edwin dalam keterangannya mengatakan bahwa Unit Siaga SAR Pangandaran menerima informasi terkait adanya 2 orang pengunjung yang terseret arus Pantai Pangandaran  pada Kamis 23 Maret 2023 sekitar pukul 11.00 WIB. “Keduanya diketahui terseret arus saat sedang berenang di dekat pos 5 Pantai Barat Pangandaran, namun saat tengah berenang kedua korban terhempas ombak dan terseret arus, rekan korban mendengar korban berteriak minta tolong dan mencoba menolong korban namun sayang korban tak dapat diselamatkan,” terang Edwin.

Tim SAR Gabungan terdiri dari SAR Pangandaran dan Basarnas Unit Siaga SAR Pangandaran, Polairud Polres Pangandaran, POS TNI AL Pangandaran, Dinsos Kab. Pangandaran, Sigab Persis Pangandaran, SAR Barakuda, BALAWISTA Pangandaran serta SAR MTA Pangandaran melakukan pencarian. Tim dibagi menjadi 2 Search and rescue Unit (SRU).

Baca Juga: Kota Bandung di Guyur Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Papan Reklame Raksasa Tumbang Makan Korban Jiwa

“SRU 1 Penyisiran pesisir pantai dari LKP Pada Koordinat 7°41'25.78"S 108°38'41.44"E hingga pos 1 Pada Koordinat 7°42'19.30"S 108°39'16.83"E Sejauh 2.5 Km sedangkan SRU 2 melaksanakan Pencarian Menggunakan perahu jukung dari LKP ke Pantai Pamugaran dengan area 0.75 Km,” terang Edwin.

Korban atas nama Iwan (28) diketemukan kesokan harinya Jumat 24 Maret 2023 sekitar pukul 21.10 WIB. Oleh Tim Inafis Polres Pangandaran dipastikan jenazah yang ditemukan  pemancing setempat adalah korban atas nama Iwan.

Kemudian keesokan harinya, Sabtu 25 Maret 2023, Tim SAR Gabungan yang kembali melakukan pencarian  menerima informasi penemuan jenazah pada pukul 08.12 WIB. Korban terlihat  oleh nelayan setempat dengan ciri ciri yang sama dengan korban atas nama Rafael (17).

Tim SAR Gabungan langsung melaksanakan pengecekan dan dikonfirmasi bahwa jenazah yang ditemukan merupakan Rafael, korban terseret arus di Pantai Barat Pangandaran. Jenazah Rafael ditemukan sekitar 8 KM dari Last Known Position (LKP).,” terang Edwin.

Pukul. 09.30 WIB korban telah selesai di evakuasi oleh Tim SAR Gabungan untuk selanjutnya dibawa ke RSUD Pandega, Pangandaran. “Korban telah diserahkan ke pihak keluarga dan operasi pencarian korban yang dilakukan Tim SAR Gabungan telah di tutup,” pungkas Edwin. (may nurohman)***


Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub