RESMI, 243 Personil PPIH Embarkasi Bekasi Tahun 1444 H-2023 M Mulai Bertugas

- 24 Mei 2023, 19:18 WIB
Pembukaan secara resmi  berperasionalnya  kegiatan pelayanan jemaah haji oleh PPIH Embarkasi Bekasi Tahun 1444 H/2023 M oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, H. Ajam di Aula Arafah Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Selasa, 23 Mei 2023.
Pembukaan secara resmi  berperasionalnya  kegiatan pelayanan jemaah haji oleh PPIH Embarkasi Bekasi Tahun 1444 H/2023 M oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, H. Ajam di Aula Arafah Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Selasa, 23 Mei 2023. /Foto: Humas Bidang Penyelenggaraan Haji /

 

PORTAL BANDUNG TIMUR - Sedikitnya 243 orang personil Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Bekasi Tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi, dinyatakan resmi. Petugas PPIH siap bertugas atau beroperasional memberikan layanan haji kepada para jemaah haji selama musim haji 2023.

Pembukaan berperasionalnya  kegiatan pelayanan jemaah haji oleh PPIH Embarkasi Bekasi Tahun 1444 H/2023 M dilakukan secara resmi langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, H. Ajam di Aula Arafah Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Jalan Kemakmuran Nomor 72 Kota Bekasi  pada Selasa, 23 Mei 2023.

Dalam kesempatan peresmian itu, Ajam Mustajam menekankan kepada para anggota PPIH, bahwa dalam bekerja melayani jemaah harus diniatkan sebagai melaksanakan ibadah dan untuk mengabdi kepada negara.

Baca Juga: 388 Orang Calon Jemaah Haji di Lepas Menteri Agama Rabu 24 Mei 2023 Dini Hari di Bandara Soetta

“Kita terpanggil nawaitu-kan untuk melaksanakan ibadah, untuk membantu orang tua kita, saudara kita untuk ibadah haji,” ungkap Ajam Mustajam.

Kepada para petugas, Ajam Mustajam menekankan pula agar petugas  meniatkan atau nawaitukan untuk mengabdikan kepada negara melalui pelayanan jemaah haji, karena haji itu kegiatan nasional.

“Kalau nawaitu-nya menyimpang dari apa yang saya sampaikan maka pekerjaan itu akan terasa berat dan tim tidak akan maksimal karena harapannya di luar dari hal itu,” tegas Ajam Mustajam.

Baca Juga: HARI Ini, Rabu 24 Mei 2023 Sebanyak 7.510 Jemaah Haji Kloter Pertama Berangkat

Selain menekankan dua niat itu, Ajam Mustajam juga menghimbau agar para anggota PPIH untuk menjaga etika dan tidak melakukan hal yang merugikan jemaah haji.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x