Koramil 1811 Ujung Berung Lakukan Penyemprotan

- 15 Oktober 2020, 20:47 WIB
PETUGAS Koramil 1811 Ujung Berung melakukan penyemprotan disinfektan Mesjid Besar Kaum Ujung Berung dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Ujungberung.***
PETUGAS Koramil 1811 Ujung Berung melakukan penyemprotan disinfektan Mesjid Besar Kaum Ujung Berung dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Ujungberung.*** /Heriyanto Retno

PORTAL BANDUNG TIMUR,-

Koramil 1811 Ujung Berung kembali melakukan penyemprotan disinfektan fasilitas umum di wilayah Kecamatan Ujungberung.  Komandan Koramil 1811 Ujung Berung Mayor Inf Yuyus Suhjana memimpin langsung jalannya kegiatan.

“Saat ini butuh keseriusan penanganan, pengendalian penularan dan memutus rantai penularan agar tidak terjadi peningkatan. Karenanya, kami berkolaborasi dengan unsur kewilayahan serta elemen masyarakat seperti Tim CAI  dalam kegiatan penyemprotan disinfektan serta sosialisasi agar masyarakat menerapkan prilaku 3 M, berupa Mencuci Tangan Memakai Masker Menjaga Jarak, yang saat ini merupakan langkah pencegahan penularan paling efektif,” ujar Komandan Koramil 1811 Ujung Berung Mayor Inf Yuyus Suhjana didampingi Babinsa Kel Cigending Sertu Ade Kosasih.

Kegiatan yang diselenggarakan sejak pukul 08.30 WIB, meliputi Mesjid Besar Kaum Ujung Berung, - pangkalan ojek Cigending, Taman Alun-alun Ujung Berung dan Kantor Rw 05 Kampung Baru serta lingkungan sekitarnya.

Baca Juga: Ujungberung Harus Mendorong Kota Bandung

Selain mencegah penyebaran Covid-19, kegiatan diharapkan mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama melakukan pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x