Leverkusen dan Wolfsburg Mempertahankan Rekor Belum Terkalahkan

- 2 November 2020, 16:53 WIB
Bola Derbystar, official match ball kompetisi Bundesliga Jerman.
Bola Derbystar, official match ball kompetisi Bundesliga Jerman. /Bundesliga.com

PORTAL BANDUNG TIMUR.-

Dua klub sepak bola Bundesliga, Leverkusen dan Wolfsburg menjadi dua team yang belum pernah terkalahkan musim ini. Leverkusen menang 2-4 di kandang SC Freiburg sedangkan Wolfsburg ditahan tuan rumah Hertha Berlin 1-1.

Leverkusen yang bermain tandang di Stadion Dreisamstadion, sempat dikejutkan oleh gol cepat SC Freiburg pada menit 3. Lucas Alario menyamakan kedudukan untuk Leverkusen pada menit 29 dan kembali mencetak gol pada menit 42.

Nadiem Amiri membawa Leverkusen unggul 1-3 pada menit 64, sebelum Nils Petersen memperkecil silisih gol untuk Freiburg pada menit 72. Jonathan Tah menutup kemenangan Leverkusen dengan gol pada menit 76.

Baca Juga: Legenda Three Lions, Nobby Stiles Meninggal Dunia

Di Olympiastadion Berlin, Hertha sempat unggul lebih dulu lewat gol cepat Matheus Cunha di menit ke-6. Bote Baku berhasil menyamakan kedudukan untuk Wolfsburg pada menit 20. Pertandingan berakhir seri 1-1.

Dengan mengemas 3 poin, Leverkusen berhasil naik ke posisi 4 klasemen sementara, sedangkan Wolfsburg tertahan pada posisi 10.

Satu partai matchday 6 yang tersisa antar Hoffenheim kontra Union Berlin akan berlangsung Selasa dini hari nanti yang bertempat di Rhein-Neckar Arena.(adi hermanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x