Berkah Isra Miraj, Penumpang KAI Yang Akan Liburan Tembus Angka 77 Ribu Orang

- 6 Februari 2024, 16:52 WIB
Berkah Isra Mi'raj, Penumpang KAI Yang Akan Liburan Tembus Angka 77 Ribu Orang
Berkah Isra Mi'raj, Penumpang KAI Yang Akan Liburan Tembus Angka 77 Ribu Orang /Dok. Humas KAI Daop 2Bandung/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Manager Humas PT KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanapi mengatakan pada masa liburan panjang pekan ini ada lonjalan penumpang.

"PT KAI Daop Bandung mencatat terjadi tren kenaikan volume penumpang yang cukup signifikan pada masa libur panjang akhir pekan mulai tanggal 8, 9 dan 10 Februari 2024 yang bertepatan dengan libur Hari Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek 2575," kata Ayep kepada wartawan, Selasa 6 Februari 2024.

Ayep menuturkan, tercatat per 6 Februari (pukul 9.30 WIB), selama 7 hari dari tanggal 5 -11 Februari 2024, jumlah penumpang KA mencapai 77.278 orang.

perjalanan KA yang menjadi favorit masyarakat pada masa liburan ini diantaranya KA Argo Wilis relasi Bandung - Surabaya Gubeng, KA Turangga relasi Bandung - Surabaya Gubeng, KA Lodaya relasi Bandung - Solobalapan, KA Malabar relasi Bandung - Malang, KA Kahuripan relasi Kiaracondong - Blitar dan KA Kutojaya Selatan relasi Kiaracondong – Kutoarjo.

"Rute favorit pilihan masyarakat pada periode long weekend tersebut adalah Bandung - Surabaya Gubeng, Bandung - Solobalapan, Bandung - Malang, Kiaracondong - Blitar dan tujuan lainnya," Kata Ayep. Selasa 6 Februari 2024

Berikut Jadwal Perjalanan KA dari Wilayah Daerah Operasi 2 Bandung:

1. KA 92 Lodaya Pagi relasi Bandung - Solobalapan berangkat Bandung 06.55 datang Solobalapan 14.59

2. KA 6 Argo Wilis relasi Bandung - Surabaya Gubeng berangkat Bandung 07.40 datang Surabaya Gubeng 17.35

3. KA 182 Baturraden Ekspres relasi Bandung - Purwokerto berangkat Bandung 08.10 datang Purwokerto 14.52

Halaman:

Editor: Dharmasurya Denni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x