Jadwal Sholat untuk Kota Bandung dan Sekitarnya, 18 Jumadil Akhir 1444 Hijriah Rabu 11 Januari 2023 Masehi

- 11 Januari 2023, 04:02 WIB
Sholat merupakan kewajiban yang telah diperintahkan Allah Subhanahu Wa Ta'ala kepada setiap Muslim  dengan waktu yang sudah ditetapkan.
Sholat merupakan kewajiban yang telah diperintahkan Allah Subhanahu Wa Ta'ala kepada setiap Muslim dengan waktu yang sudah ditetapkan. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dalam hadist riwayat Abu Daud,  ”Telah menceritakan kepada kami Qutaibah bin Sa’id dari Bakr yaitu ibnu mudlar dari Ibnu ‘Ajlan dari Sa’id Al Maqburi dari ‘Umar bin Hakam dari Abdullah bin ‘Anamah Al Muzanni dari ‘Ammar bin Yasir dia berkata; saya mendengar Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda; “Sesungguhnya ada seseorang yang benar-benar mengerjakan sholat, namun pahala shalat yang tercatat baginya hanyalah sepersepuluh (dari) sholatnya, sepersembilan, seperdelapan, sepetujuh, seperenam, seperlima, seperempat, sepertiga, dan seperduanya saja.”

“Sabda Rasulullah Shalallahu allaihi wassalam tersebut sangatlah terang bahwa sholat seseorang yang dikerjakan terkadang tidaklah sempurna seperti halnya melaksanakan ibadah puasa. Bagaimana sabda Rasulullah Shallallahu allaihi wassalam dalam hadist riwayat Ahmad yang artinya,  berapa banyak orang yang berpuasa tidak mendapatkan bagian dari puasanya melainkan lapar dan dahaga, dan berapa banyak orang yang sholat malam tidak mendapatkan bagian dari ibadahnya melainkan bergadang saja,” ujar Ustad Didi saefulloh seorang pemuka agama dari Palasari Kecamatan Cibiru Kota Bandung mengutip hadist tentang kesempurnaan ibadah sholat dan puasa.

Dalam hadist lainnya Rasulullah Shallallahu allaihi wassalam bersabda, yang artinya “Ada tiga golongan yang tidak diterima shalat mereka. Wanita yang keluar dari rumahnya tanpa izin suaminya, budak yang melarikan diri dari tuannya dan seorang laki-laki yang mengimami suatu kaum, sedangkan kaum itu tidak suka kepadanya.

Berikut jadwal sholat untuk Kota Bandung dan sekitarnya, 18 Jumadil Akhir 1444 Hijriah/ Rabu 11 Januari  2023 Masehi;

Imsyak  : 04.10 WIB

Subuh    : 04.20 WIB

Terbit    : 05.40 WIB

Dhuha   : 06.04 WIB

Dzuhur  : 11.59 WIB

Ashar    : 15.25 WIB

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x