Jasad Andi Sugandi Warga Cianjur Diketemukan

- 19 Maret 2021, 18:36 WIB
Tim SAR Gabungan saat akan memasukan jasad Andi  Sugandi (26) warga Kampung Lio RT 01 RW 02 Kelurahan Muka Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur.
Tim SAR Gabungan saat akan memasukan jasad Andi Sugandi (26) warga Kampung Lio RT 01 RW 02 Kelurahan Muka Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. /foto instagram basarnas-jabar

PORTAL BANDUNG TIMUR - Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan jasad Andi Sugandi (26) warga Kampung Lio RT 01 RW 02 Kelurahan Muka Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. Jasad Andi Sugandi ditemukan di muara sungai Cisokan atau sekitar 34 kilometer dari lokasi awal kejadian korban melompat ke sungai Cianjur pada Selasa 16Maret 2021.

Dalam keterangan persnya Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah mengatakan penemuan jasad korban tenggelam atas nama Andi Sugandi (26) dalam keadaan meninggal dunia, Jumat 19 Maret 2021 pada pukul 09. 45 WIB.

Tim SAR Gabungan berhasil menemukan jasad korban diantara tanaman eceng gondok muara sungai Cisokan dengan jarak sejauh 34 Km dari LKP (Last Known Position). “Pada pukul 09.56 WIB Korban berhasil dievakuasi ti, SAR Gabungan dan selanjutnya korban dibawa ke RSUD Sayang, Cianjur,” terang Deden Ridwansah.

Baca Juga: Kata Menpora, Tentang Tim Bulu Tangkis Indonesia Harus Mundur

Dikatakan Deden Ridwansah dengan telah ditemukannya korban maka operasi SAR ditutup, seluruh unsur yang terlibat kembali ke satuannya masing masing. Sebelumnya Andi Sugandi (26) dilaporkan loncat ke sungai Cianjur pada Selasa 16 Maret  2021, korban merupakan warga Kp Lio RT 01 RW. 02 Kelurahan Muka, Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur.

Upaya pencarian yang dilakukan Tim SAR Gabungan yang terlibat terdiri dari unsur Basarnas Bandung, PMI Cianjur, Satpolair Cianjur , Damkar Cianjur, ORARI Cianjur, Jagabala, BFN, YKPA, Securty RSUD Cianjur, IEA Cianjur, FAJI Cianjur, BPBD Cianjur, DISHUB Waduk Cirata FKP3D JABAR, Scout Rescue Cianjur dan Retana.

Baca Juga: Satpol PP Terus Gencar Ingatkan Masyarakat di Pusat Keramaian

Tim SAR Gabungan yang berjumlah 56 orang mengerahkan sarana 1 Unit Rescue Car,1 unit Kendaraan BPBD Cianjur, 1 Unit Kendaraan Satpolair Polres Cianjur, 2 Unit Kendaraan BFN, 1 Unit Ambulance PMI Cianjur, 1 Set Alkom, 1 unit LCR & Mopel KPP Bandung, 1 Unit Speed Boat DISHUB Waduk Cirata , 1 Unit LCR & Mopel BPBD Cianjur , 1 Unit Rafting BFN, 1 Unit Rafting FAJI Cianjur, 1 Unit Kayak BFN, 1 Unit Kayak Faji Cianjur, 1 Set Peralatan Medis dan APD Personal. (dani jatnika)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah