Tenggelam Lagi di Sumedang, Kali Ini TKP Cilutung, Anak Sungai Cimanuk

- 24 Oktober 2021, 12:30 WIB
Seorang anak tenggelam di Sungai Cilutung, Sumedang, Jawa Barat. Tim SAR Cirebon turun melakukan pencarian
Seorang anak tenggelam di Sungai Cilutung, Sumedang, Jawa Barat. Tim SAR Cirebon turun melakukan pencarian /ap sutarwan/Portal Bandung Timur

PORTAL BANDUNG TIMUR - Seorang warga kembali dilaporkan tenggelam di sungai yang ada di Sumedang.

Kali ini yang hilang dan dalam pencarian adalah Rega, remaja usia 14 tahun, warga Dusun Cikalung Desa Mekarwangi Kecamatan Tomo, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Informasi diterima Portal Bandung Timur menyebutkan, pada Sabtu 23 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB kemarin, dua siswa sebuah sekolah menengah di Sumedang memancing di pinggir sungai Cilutung, anak sungai Cimanuk di Desa Jatiserang Kecamatan Tomo. Mereka adalah Ginanjar dan Rega.

Saat tengah asyik memancing, Rega terjatuh ke sungai. Melihat rekannya terjatuh, Ginanjar, 16 tahun, berniat menolong. Sayang, ia malah ikut tenggelam bersama dan terseret arus.

Setelah dilakukan pencarian, Sabtu 23 Oktober pukul 20.30 WIB korban bermama Ginanjar akhirnya ditemukan, namun dalam kondisi meninggal dunia. Sementara Rega hingga saat ini masih dalam pencarian.

Pencarian Rega, selain dilakukan unsur SAR dan BPBD Sumedang, juga dibantu tim rescue Pos SAR Cirebon, yang sengaja ditugaskan Kantor SAR Bandung .

“Mudah-mudahan Rega bisa segera diketemukan,” kata Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kantor SAR Bandung, Supriono . (ap sutarwan)

Editor: Aam Permana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x