Di Balik Keidahan  Curug di Cicalengka, Menyimpan Mitos Ngak Boleh  Berpacaran

- 7 Juni 2024, 06:55 WIB
Kesejukan udara dan percikan air  diantara suara deburan airterjun menjadi sensasi tersendiri bagi pengunjung Curug Cinulang di Kampung Sindangwangi Desa Tanjungwangi Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung Jawa Barat.
Kesejukan udara dan percikan air diantara suara deburan airterjun menjadi sensasi tersendiri bagi pengunjung Curug Cinulang di Kampung Sindangwangi Desa Tanjungwangi Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung Jawa Barat. /Portal Bandung Timur/Aupa Aulia Rahman/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Curug Cinulang yang terletak di perbatasan Kabupaten Bandung dan Sumedang, tepatnya di Kampung Sindangwangi Desa Tanjungwangi Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung Jawa Barat, telah menjadi destinasi wisata alam sangat mempesona di Jawa Barat.

Diantara lembah perbukitan Gunung Masigit Kareumbi dengan air terjun yang meluncur dari ketinggian sekitar 50 meter, bersumber dari aliran Sungai Citarik menawarkan berbagai sensasi yang mampu melepas rasa penat dan lelah.

Jatuhan air terjun dari ketinggian membentuk kolam alami di bawahnya, sering digunakan oleh pengunjung untuk berenang atau sekadar berendam menikmati kesegaran air. Di sekitar kolam terdapat beberapa batu besar yang bisa dijadikan tempat duduk sambil menikmati pemandangan dan suara gemericik air yang menenangkan.

Curug Cinulang juga menawarkan berbagai kegiatan menarik bagi para pengunjung. Selain berenang, wisatawan dapat menikmati trekking ringan di sekitar area hutan dengan kontur tanah naik turun.

Baca Juga: Telusuri Pesona Curug Halimun, Saguling Bandung  Barat

Jalur trekking ini memungkinkan pengunjung untuk menjelajahi keindahan alam sekitar air terjun, sambil menikmati udara segar dan pemandangan hijau yang menyejukkan mata. Bagi pecinta fotografi, Curug Cinulang adalah tempat yang sempurna untuk menangkap momen-momen indah dan panorama alam yang memukau.

Fasilitas yang tersedia di Curug Cinulang cukup memadai untuk menunjang kenyamanan pengunjung. Terdapat beberapa warung yang menjual makanan dan minuman ringan, serta area parkir yang luas. Selain itu, pihak pengelola juga telah menyediakan fasilitas kamar mandi dan tempat bilas yang bersih. Meskipun fasilitasnya sederhana, kebersihan dan kenyamanan tetap menjadi prioritas utama di tempat ini.

Mitos Orang Pacaran di Cinulang

Di balik keindahan Curug Cinulang ternyata menyimpan mitos yang menyeramkan kata Fauzan (45), konon ada mitos yang melarang anak muda pacaran ke sana. “Saya juga kata orang tua dahulu, konon katanya kalau yang pacaran datang ke Curug Cinulang akan putus. Tetapi kata mitos, wallahualam bishohab..” ujar Fauzan salah seorang pengelola tempat wiasata di Curug Cinulang.

Baca Juga: Curug Citambur pesona eksotik Desa Karangjaya Kabupaten Cianjur

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah