Buntut Tragedi Kanjuruhan, Usai Kapolres Malang Giliran Kapolda Jatim Terima Surat Telegram Kapolri

- 11 Oktober 2022, 18:30 WIB
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo saat memberikan keterangan kepada awak media.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo saat memberikan keterangan kepada awak media. /Foto : Divisi Humas Polri/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Setelah memutasi Kepala Kepolisian Resort Malang AKBP Ferli Hidayat, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri)  Jenderal Polisi Listyo Sigit memutasi Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta. Mutasi Kapolda Irjen Pol Nico Afinta berdasarkan Surat Telegram Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo dengan Nomor ST/2134/X/KEP/2022.

“Ya betul mutasi dalam rangka tour of duty dan tour of area. Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta yang bergeser ke jabatan Sahlisosbud Kapolri,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedy Prasetyo, kepada wartawan sebagaimana dikutip dari situs resmi Divisi Humas Polri, Selasa 11 Oktober 2022.

Dijelaskan Dedy Parsetyo, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta di mutasi bergeser ke jabatan Sahlisosbud Kapolri. Sementara jabatan Polda Jawa Timur yang ditinggalkan Irjen Pol Nico Afinta di isi Irjen Pol Teddy Minahasa Putra.

Baca Juga: Gempa Bumi Susulan Bayah Banten, Ada yang Merasakan

Sebelumnya, Irjen Pol Teddy Minahasa Putra menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat (Sumbar). “Mutasi adalah hal yang alamiah di organisasi Polri dalam rangka promosi dan meningkatkan kinerja organisasi,” ujar Dedy Prasetyo.

Selain itu melalui Surat Telegram Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo telah menunjuk Brigjen Pol Asep Edi Suheri sebagai Wakabreskrim Polri. Posisi Wakabareskrim sebelumnya kosong usai Irjen Syahardiantono mengemban tugas sebagai Kadiv Propam Polri.

Sebelumnya  Kapolri Jenderal Listiyo Sigit Prabowo melalui Surat Telegram Nomor ST/2098/XF/2022 telah menonaktifkan AKBP Ferli Hidayat Kapolres Malang dari jabatannya pada Senin 3 Oktober 2022. Untuk mengisi jabatan Kapolres Malang yang ditinggalkan AKBP Ferli Hidayat ditunjuk  AKBP Putu Kholis Aryana.

AKBP Ferli Hidayat melalui Surat Telegram Kapolri menduduki posisi di Perwira Menegah (Pamen) di Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri. Sementara  AKBP Putu Kholis Aryana sebelumnya menjabat Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Polda Metro Jaya. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x