Hasil Pertandingan Matchday 10 Bundesliga, Bayern Munich Masih Amankan Posisi

- 6 Desember 2020, 11:30 WIB
Ilustrasi Bundesliga Jerman.
Ilustrasi Bundesliga Jerman. /Pixabay/S. Herman & F. Richter/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Matchday 10 Bundesliga diramaikan enam pertandingan dengan empat hasil seri. Bayern masih memuncaki klasemen sementara dengan 23 poin.

Diawali dengan partai derby yang dimenangkan Hertha Berlin atas Union Berlin. Partai yang diwarnai kartu merah pemain tengah Union Berlin Robert Andrich berakhir 3-1.

Union Berlin sempat unggul terlebih dahulu pada menit 20 lewat Taiwo Awoniyi. Namun Hertha berhasil membawa pulang 3 poin lewat gol Peter Pekarik menit 51 serta Krzysztof Piatek menit 74 dan 77.

Baca Juga: Cadiz Pecudangi Barcelona di Matchday 12 La Liga

Baca Juga: Eriksen Ditawarkan Inter Ditawarkan ke Arsenal Dengan Harga Diskon

Sementara dipertandingan lain, Munchengladbach harus puas dengan 1 poin setelah ditahan tuan rumah SC Freiburg 2-2. Gol tuan rumah dicetak Philipp Leinhart menit 32 dan Vicenzo Grifo menit 49 (P), sedangkan gol M’Gladbach dicetak Breel Embolo menit 23 dan Alassane Plea menit 50.

Sedangkan pertandingan Eintracht Frankfurt yang dipertemukan dengan Borussia Dortmund, mencatat seri kelima buturut-turut setelah bermain imbang 1-1. Gol cepat Frankfurt pada menit 9 berhasil disamakan Dortmund pada menit 56 melalui Giovanni Reyna.

Laju impresif Wolfsburg tertahan 2-2 ditangan FC Koln yang sedang berjuang menjauhi zona degredasi. Jan Thielmann membuka keunggulan Koln pada menit 18 sebelum Maximilian Arnold menyamakan kedudukan bagi Wolfsburg menit 29. Koln kembali unggul pada menit 43 melalui Ondrej Duda sebelum gol cepat Wout Weghorst 2 menit setelah babak kedua dimulai kembali menghapus keunggulan Koln.

Baca Juga: Real Madrid Raih Kemenangan Tipis Lewat Gol Bunuh Diri

Baca Juga: Si Jalak Harupat di Tinjau Menpora

Dua tim papan bawah Arminia Bielefeld berhasil mengungguli tim sesama penghuni zona degredasi Mainz 2-1. Gol Manuel Prietl menit 21 dan Ritsu Doan menit 31 menutup babak pertama pertama 2-0. Gol hiburan Mainz lahir pada menit 82 melalui Kevin Stoger.

Sedangkan di pertandingan big Match pekan ini, antara Bayern Munich vs RB Leipzig berakhir 3-3 di Allianz Arena. Gol Jamal Musiala menit 30 dan dua gol Thomas Muller menit 34 dan 75 berhasil dinetralisir Christopher Nkunku menit 19, Justin Kluivert menit 36 dan Emil Forsberg menit 48.

Bayern masih memuncaki klasemen sementara dengan 23 poin, disusul Leipzig 21 poin, dan Dortmund 19 poin. Matchday 10 masih menyisakan tiga pertandingan antar Werder Bemen vs VfB Stuttgart, Schalke vs Leverkusen, dan Hoffenheim vs Augsburg. (adi hermanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah