Liga Jerman, Bayern Munchen Bersusah Payah Tekuk Werder Bremen

- 14 Maret 2021, 08:09 WIB
Pertandingan lanjutan Liga Jerman 2020/2021 yang mempertemukan Werder Bremen dengan Bayern Munchen di Stadion Weser  dimenangi Bayern Munchen dengan skor 3 - 1.
Pertandingan lanjutan Liga Jerman 2020/2021 yang mempertemukan Werder Bremen dengan Bayern Munchen di Stadion Weser dimenangi Bayern Munchen dengan skor 3 - 1. /tangkapan layar youtube/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Tampil sebagai tamu ke markas Werder Bremen di Stadion Weser Sabtu 13 Maret 2021, Bayern Munchen mampu memetik poin penuh dan mengukuhkan diri diposisi puncak klasemen semetara Bundesliga Jerman 2020-2021 dengan 58 poin. Tiga poin yang diraih semakin menjauh dari Leipzig di posisi kedua dengan 53 poin. 

Pelatih Wender Bremen, Florian Kohfeldt dengan memasang strategi 3-4-2-1 sebenarnya mampu mengmbangi permainan Bayern Munchen yang menggunakan pola 4-2-3-1 yang diterapkan Hans Dieter Flick. Setidaknya dalam statistik penguasaan bola nyaris imbang, demikian pula dengan tendangan ke arah gawang maupun akurasi tendangan. Hanya saja Bayern Munchen lebih beruntung.

Jalannnya pertandingan sejak menit awal hingga menit ke 20 dikuasai tim tamu Bayern Munchen, namun Thomas Muller dan teman-temannya sulit untuk menembus pertahanan Werder Bremen. Hingga pada menit ke 22 saat Joshua Kimmich melakukan sepak pojok diterima Thomas Muller  dengan tandukan dan disambut Leon Goretzka dengan tandukan keras tepat ke arah gawang tanpa bisa di halau Jiri Pavlenka.

Baca Juga: Wiku Adisasmito, Tidak Benar Vaksin AstraZaneca Timbulkan Penggumpalan Darah

Tidak ingin kalah dikandangnya, pemain Werder Bremen memberikan perlawanan dengan balik menyerang. Namun permainan penyerang Werder Bremen dimanfaatkan para pemain Bayern Munchen untuk kembali menyerang hingga pada menit ke 35 dari serangan yang dibangun Joshua Kimmich dengan Thomas Muller ke jantung pertahanan Werder Bremen, dan Serge Gnaby yang sudah dalam posisi bebas mendapatkan umpan dari Muller langsung menyambar dan papan skor berubah menjadi 0 - 2 untuk kemenangan Bayern Munchen.

Memasuki babak kedua jual beli serangan  terjadi dan kedua penjaga gawang beberapakali harus menyelamatkan gawang mereka. Upaya tuan rumah Werder Bremen untuk memperkecil kekalahan menemui kesulitan, bahkan yang terjadi kembali gol tercipta saat bola yang ditepis Jiri Pavlenka hasil tendangan keras Goretzka mengarah ke Lewandowski yang langsung disambar, 0 - 3 untuk Bayern Munchen.

Baca Juga: Mulai dari 0 Persen,  RT 01 RW 04 Kelurahan Cijerah Kota Bandung Ikuti P2WKSS

Meski sudah tertinggal 0 - 3,  tim tuan rumah terus berupaya memperkecil kekalahan dengan melakukan serangan dari berbagai sisi. Upaya Werder Bremen baru membuahkan hasil pada menit ke 86 dari sepakan Niclas Fuellkrug yang memanfaatkan bola liar hasil tendangan Rashica yang berhasil ditepis Neuer.

Gol Niclas semakin memacu adrenaline Werder Bremen kembali menciptakan memperkecil kekalahan. Serangan demi serangan terus dilakukan, namun pemain Bayern Munchen lebih memilih bertahan hingga peluit panjang berbunyi tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 3 - 1 untuk kemenangan Bayern Munchen. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah