Piala AFF 2022, Garuda Indonesia Mendulang Gol di Stadion KLFA Malaysia Tekuk Brunei Darussalam 7-0

- 26 Desember 2022, 22:55 WIB
Yakob Sayuri melakukan selebrasi usai menciptakan gol ke 7 untuk Timnas Indonesia  ke gawang Brunei Darussalam pada  matchday kedua  Piala AFF 2022 di  tadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, Garuda Indonesia Senin 26 Desember 2022 .
Yakob Sayuri melakukan selebrasi usai menciptakan gol ke 7 untuk Timnas Indonesia ke gawang Brunei Darussalam pada matchday kedua Piala AFF 2022 di tadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, Garuda Indonesia Senin 26 Desember 2022 . /Foto : PSSI/

Sejak kemasukan 3 gol konsentrasi pemain Brunei Darussalam menjadi buyar. Permainan terbuka dengan pertahanan yang rapuh membuat serangan demi serangan yang dibangun Garuda Indonesia dapat dilakukan menusuk jantung pertahanan dan pada menit ke 60’ giliran  Ilija Spasojevic mencatatkan nama di papan skor. Skor 4-0 untuk keunggulan Indonesia.

Usai meraup kemenangan 4-0 pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong langsung memasukan tiga pemain di menit ke 63’.  Pemain belakang  Asnawi Mangkualam yang getol membantu serangan digantikan Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri digantikan Ramadhan Sananta dan Ilija Spasojevic digantikan Witan Sulaeman.

Baca Juga: Natal di Galicia Spanyol Diwarnai Bus Masuk ke Sungai Lerez

Tidak lama berselang pelatih Brunei Darussalam juga melakukan pergantian pemain. Dua pemain tengah Hendra Azam Idris  dan Nazirrudin Ismail ditarik digantikan Azwan Ali Rahman dan Razimie Ramilli.

Tapi hasilnya tidak membawa perubahan. Justru setengah waktu pertandingan babak kedua  tiga gol kembali diciptakan pemain Indonesia lewat kaki tiga pemain pengganti yang dimasukan Shin Tae Yong.

Gol ke 5 Indonesia tercipta pada menit ke 68’ lewat kaki Ramadhan Sananta yang masuk menggantikan Egy Maulana Vikri, dan gol ke 6 diciptakan Marc Klok pada menit ke 86’ dan gol pamungkas diciptakan Yakob Sayuri dimenit ke 90+2’.

Berkat hasil yang dicapai, Timnas Indonesia naik ke posisi 2 menggeser Filipina dengan 6 poin dari 2 pertandingan. Poin yang sama didapat Thailand hanya berbeda selisih gol. Dari 2 kali pertandingan Thailand memasukan 9 gol dan belum kebobolan, sedangkan Indonesia memasukan 9 gol namun gawang Nadeo Argawinata kebobolan 1 gol. (heriyanto)***

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah