2.628 Video Ikuti KOSN Pendidikan Dasar 2020

- 13 November 2020, 17:00 WIB
Dewan Juri Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) Pendidikan Dasar Tahun 2020 telah menyelesaikan babak penyisihan dan merampungkan seluruh penilaian dari tanggal 9 hingga 13 November 2020, dan memilih wakil-wakil terbaik tiap provinsi untuk berlaga di babak final.
Dewan Juri Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) Pendidikan Dasar Tahun 2020 telah menyelesaikan babak penyisihan dan merampungkan seluruh penilaian dari tanggal 9 hingga 13 November 2020, dan memilih wakil-wakil terbaik tiap provinsi untuk berlaga di babak final. /Dok. Humas Kemdikbud/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Penyisihan Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) Pendidikan Dasar Tahun 2020 secara daring usai dilaksanakan. Kompetisi Olahraga Siswa Nasional untuk menumbuhkembangkan bakat dan minat siswa berbasis penguatan karakter diikuti 2.628 siswa.

Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Puspresnas Asep Sukmayadi, mengungkapkan antusiasme siswa dalam mengikuti KOSN Pendidikan Dasar tahun ini sangat tinggi. “Saya gembira para siswa SD dan SMP antusias mengikuti KOSN, lebih dari dua ribu video telah diunggah,” ujar Asep Sukmayadi, sebagaimana dikutip Portal Bandung Timur dari situs Kemendikbud.

Dikatakan Asep Sukmayadi, pihaknya sangat mengapresiasi para orang tua yang telah mendampingi putra-putrinya dalam merekam video dan mengirimkannya ke panitia KOSN Pendidikan Dasar. “Semua peserta, baik yang lolos ke babak final maupun tidak lolos tetap harus semangat untuk berprestasi di bidang olahraga,” ujar Asep Sukmayadi.

Baca Juga: Camat Wajah Permerintahan Daerah

Baca Juga: Koramil 1801/AB Semprot Disinfektan

Baca Juga: Notasi Raut, Pameran Tunggal Nuning Damayanti

Tahun 2020 ini, KOSN Pendidikan Dasar diikuti 2.628 siswa. Kiriman video dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sebanyak 1.249 siswa dan tingkat SMP sebanyak 1.379 siswa.

Adapun tujuan KOSN Pendidikan Dasar menurut Asep Sukmayadi, untuk menumbuhkembangkan bakat dan minat siswa berbasis penguatan karakter dan menumbuhkan nilai-nilai luhur olahraga. Selain itu KOSN Pendidikan Dasar juga bertujuan untuk menumbuhkembangkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air, serta menjalin solidaritas dan persahabatan antarsiswa di seluruh Indonesia.

KOSN Pendidikan Dasar tahun ini dilaksanakan dengan sistem daring. Kompetisi olahraga untuk siswa sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) dilaksanakan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), bekerja sama dengan Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) dan Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI), serta Dinas Pendidikan di kabupaten dan kota.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x