Aktivitas Bongkar Muat Air Mineral Ciptakan Kemacetan Lalu LIntas

- 21 Juli 2022, 22:21 WIB
Keberadaan aktivitas bongkar muat dan parkir truk air mineral  di Jalan Sulaksana (Jalan Sekolah Internasional) Kelurahan Cicaheum Kecamatan Kiaracondong  Kota Bandung dikeluhkan warga pengguna jalan karena  ciptakan kemacetan.
Keberadaan aktivitas bongkar muat dan parkir truk air mineral di Jalan Sulaksana (Jalan Sekolah Internasional) Kelurahan Cicaheum Kecamatan Kiaracondong Kota Bandung dikeluhkan warga pengguna jalan karena ciptakan kemacetan. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Bongkar muat dan parkir truk air mineral di Jalan Sulaksana (Jalan Sekolah Internasional) Kelurahan Cicaheum Kecamatan Kiaracondong  Kota Bandung, dikeluhkan pengguna jalan. Keberadaan bongkar muat dan parkir truk air mineral mengakibatkan kemacetan setiap jam sibuk yang menghubungkan Terusan Jalan Jakarta dengan Jalan Jend Ahmad Yani.

“Baru beberapa hari ini ada truk parkir dan bongkar muat air mineral. Sebelum ada aktivitas bongkar muat dan parkir trus air mineral saja sudah macet apalagi setelah ada kegiatan bongkar muat,” ujar Edi Hernawan seorang warga Jalan Sulaksana Baru, kepada Portal Bandung Timur  Kamis 21 Juli 2022.

Dikatakan Edi dan sejumlah warga lainnya, sebelum adanya aktivitas bongkar muat air mineral dengan menyimpan botol ukuran galon di trotoar dan terkadang di pinggir bahu jalan serta truk yang parkir , kemacetan terjadi setiap hanya pada jam sibuk, pagi atau sore.

Baca Juga: Wapadalah, Kasus DBD Di Kota Bandung Meningkat Saat Musim Penghujan dan Pancaroba

“Tapi setelah adanya kegiatan bongkar muat dan truk parkir, kemacetan tidak mengenal waktu, bahkan kemacetan terjadi baik dari arah Jalan Terusan Jakarta atau sebaliknya dari arah Sulaksana,” ujar Edi.

Terhadap aktivitas bongkar muat air mineral salah satu merek tersebut, Edi dan sejumlah warga Sulaksana Baru telah melaporkannya ke pihak Kelurahan Cicaheum. Namun hingga kini terlihat belum ada tindakan.

Sementara berdasarkan pantauan Portal Bandung Timur di lapangan, tampak susunan botol galon air mineral memenuhi trotoar di depan Kantor  Kas BCA Antapani. Akibat truk besar yang terparkir mengakibatkan sebagian badan jalan tersita dan kendaraan yang berpapasan harus saling mengalah dan memberi jalan hingga mengakibatkan antrian karena kendaraan harus bergantian lewat.

Selama ini  Jalan Sulaksana (Jalan Sekolah Internasional)  menjadi jalan alternatif pengguna jalan yang akan menuju Terusan Jalan Jakarta Antapani atau sebaliknya. Volume kendaraan di Jalan Sulaksana meningkat setiap jam-jam sibuk pada  pagi hari dan sore hari hingga sering mengakibatkan antrian panjang, baik dari arah Jalan Terusan Jakarta maupun dari Jend Ahmad Yani.***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah