Sampah Menumpuk, Warga Pilih Membakar

- 31 Agustus 2023, 21:39 WIB
Tumpukan sampah di jalan inspeksi sungai Cikeruh Desa Tegalsumedang Kecamatan  Rancaekek Kabupaten Bandung dibakar karena menggunung tidak kunjung diangkut.
Tumpukan sampah di jalan inspeksi sungai Cikeruh Desa Tegalsumedang Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung dibakar karena menggunung tidak kunjung diangkut. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Sampah di beberapa titik akses jalan inspeksi sungai Citarik Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung mulai menumpuk. Karena tidak kunjung diangkut dan mulai mengeluarkan bau tidak sedap warga sekitar mulai melakukan pembakaran.

“Benarnya sudah kami larang untuk dibakar sambil menunggu diangkut. Tapi tanpa kami ketahui pagi harinya sudah dalam kondisi terbakar, mungkin dibakar malam hari atau dini hari,” ujar Cecep seorang warga Tegalsumedang Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung, kepada Portal Bandung Timur Kamis 31 Agustus 2023.

Dikatakan Cecep, keberadaan TPS di lokasi dekat DAM Tegalsumedang atau Bendungan Bugel, tepatnya di Kampung Rancabango Desa Tegalsumedang Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung sudah berlangsung lama. “Awalnya hanya tepat penyimpanan sementara sampah yang menutupi pintu irigasi, tapi lama kelamaan warga turut membuang sampah dan akhirnya menjadi tempat sampah legal dengan dibuatkan tembok pembatas,” terang Cecep.

Baca Juga: Banjir di Kabupaten Bandung Masih Genangi Pemukiman Wraga di 4 Kecamatan

Sampah yang dibuang ke TPS menurut pengetahuan Cecep bukan hanya sampah yang berasal dari sungai Citarik yang menutupi pintu irigasi, tetapi juga sampah dari pemukiman warga. “Bahkan karena lokasinya berada di perbatasan Desa Cileunyi Kulon Kecamatan Cileunyi dan Desa Tegalsumedan Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung, banyak juga warga luar yang membuang,” ujar Cecep.

Awalnya pihak dinas terkait di Kabupaten Bandung menurut Cecep secara rutin mengangkut sampah. Namun sudah sekian lama jarang mengangkut hingga akhirnya ada warga yang membakar setiap sampah mulai menggunung.

Bahkan sisa sampah kegiatan Hari Sungai Nasional menurut Cecep tidak kunjung diangkut. Selain di sekitar Bendungan Bugel atau DAM Tegalsumedang, sampah juga banyak ditemui di sejumlah titik akses jalan inspeksi sungai Citarik, Cikeruh dan Citarum Kabupaten Bandung ***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x