Masih Terendam Banjir, PLN Padamkan Listrik Di Wilayah Ini

- 12 Januari 2024, 16:57 WIB
Petugas memadamkan listrik di wilayah yang masih terendam banjir untuk menjaga keselamatan warga terdampan banjir
Petugas memadamkan listrik di wilayah yang masih terendam banjir untuk menjaga keselamatan warga terdampan banjir /dok PLN

PORTAL BANDUNG TIMUR - utamakan keselamatan warga terdampak banjir di Bandung Raya, PT PLN (Persero) sigap mengamankan pasokan listrik di beberapa wilayah yang masih terendam air.

Menurut General Manager (GM) PLN UID Jawa Barat, Susiana Mutia bagi masyarakat yang terdampak banjir agar bisa mengungsi ke tempat yang lebih aman terlebih dahulu.

"Jangan lupa untuk mematikan listrik dari Miniature Circuit Breaker (MCB), mencabut seluruh peralatan listrik yang masih tersambung ke stop kontak, dan segera menghubungi melalui Aplikasi PLN Mobile atau unit layanan PLN terdekat untuk memadamkan daerah yang terdampak banjir," Kata Susi, Jumat 12 Januari 2024.

Sementara itu, terkait dengan pedamanan listrik untuk wilayah yang masih terendam banjir, Manager PLN UP3 Bandung, Hariadi mengatakan hingga tadi pagi masih ada lima gardu yang dipadamkan.

"Tujuannya untuk menjaga keselamatan 1.079 pelanggan yang lokasinya masih tergenang air," katanya.

Sampai dengan saat ini, lokasi yang diamankan kelistrikannya oleh PLN yakni Kampung Sekebirus, Kampung Lumajang, Kampung Cyber, Jalan Raya Bojongsoang, Citeureup, Kampung Babakan Leuwi Bandung, dan Jalan Cisirung.

Hariadi juga menyampaikan, setelah banjir surut, warga dapat menghubungi PLN melalui Aplikasi PLN Mobile agar listrik dapat dinyalakan kembali, pastikan semua alat elektronik dan jaringan listrik dalam keadaan kering, PLN akan memastikan semua jaringan distribusi aman untuk dapat dioperasikan kembali untuk menyalurkan listrik ke lokasi pelanggan.

Banjir Sergap Kota dan Kabupaten Bandung


Seperti diketahui, hujan dengan durasi cukup panjang pada Kamis 11 Januari 2024 membuat sejumlah kawasan di Kabupaten Bandung kembali terendam banjir. Petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat dikerahkan ke lapangan, guna membantu warga yang terdampak bencana banjir.

Halaman:

Editor: Dharmasurya Denni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x