Aman, Stok Vaksin Booster di Kota Cimahi

- 28 Januari 2022, 09:00 WIB
Vaksinasi dosis tiga atau booster di Kota Cimahi dijamin aman.
Vaksinasi dosis tiga atau booster di Kota Cimahi dijamin aman. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi memastikan ketersediaan vaksinasi Covid-19 untuk dosis ketiga atau booster aman. Stok vaksin jenis AstraZeneca dan Pfiijer untuk program vaksinasi booster  dipastikan memenuhi kebutuhan seluruh target sasaran.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular pada Dinkes Kota Cimahi, Mohammad Dwihadi Isnalini, ketersediaan vaksinasi Covid-19 untuk Booster di Kota Cimahi mencapai 25 ribu dosis. "Untuk ketersediaan vaksin alhamdulillah masih terpenuhi. Jumlah diperkirakan sampai saat ini masih menyediakan sekitar 25.000 dosis," terang  Mohammad Dwihadi Isnalini pada Portal Bandung Timur.

Dikatakan Mohammad Dwihadi Isnalini, ketersediaan dosis vaksinasi booster di Kota Cimahi berupa  jenis AstraZeneca dan Pfijer. “Kita sudah melakukan pertimbangan, jika stoknya menipis, Dinkes Kota Cimahi akan mengajukan dosis tambahan ke Pemprov Jabar,” ujar  Mohammad Dwihadi Isnalini.

Baca Juga: Laksanakan Amalan Ini, Untuk menjadi Muslim yang Takwa dan Mendapat Ampunan Allah SWT

Selain ketersediaan menurut Mohammad Dwihadi Isnalini, pihaknya juga memastikan sejauh ini tidak ada dosis vaksin di Kota Cimahi yang kadaluwarsa. Jikapun ada, pihaknya akan segera mengembalikannya ke Pemprov Jabar.

"Vaksin yang ada kita maksimalkan. Jangan sampai ada yang habis masa berlakunya," ujar  Mohammad Dwihadi Isnalini.

Di Kota Cimahi menurut  Mohammad Dwihadi Isnalini, total sasaran vaksiansi booster mencapai 253.431 orang. Sasaran merupakan warga dengan KTP Cimahi yang tentunya sudah melengkapi vaksinasi Covid-19 dengan dosis pertama dan kedua.

Dari jumlah total, hingga saat ini cakupannya baru mencapai sekitar 2,48 persen. "Secara total sudah 11.257 orang  yang di booster atau 2,48 persen untuk semua kategori, dan untuk sasaran semua yang dapat dilakukan booster 453.431 orang,” jelas  Mohammad Dwihadi Isnalini.

Vaksinasi booster di Kota Cimahi menurut  Mohammad Dwihadi Isnalini, bisa diakses secara gratis oleh masyarakat di berbagai lokasi. Seperti Puskesmas, rumah sakit dan berbagai lokasi yang ikut berpartisipasi dalam mengukseskan program vaksinasi ditengah pandemi Covid-19 ini. (may nurohman)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x