Liga Champions, Diwarnai Drama Tendangan Penalti Gagal Lionel Messi Barcelona Dihentikan PSG

- 11 Maret 2021, 07:48 WIB
Bintang sepakbola Barcelona Lionel Messi mendapat pengawalan ketat saat bertandang ke Parc des Princes pada leg ke dua babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 yang berkesudahan 1 -1 pada Kamis 11 Maret 2021 dinihari tadi.
Bintang sepakbola Barcelona Lionel Messi mendapat pengawalan ketat saat bertandang ke Parc des Princes pada leg ke dua babak 16 besar Liga Champions 2020/2021 yang berkesudahan 1 -1 pada Kamis 11 Maret 2021 dinihari tadi. ///Twitter/@FCBarcelona

PORTAL BANDUNG TIMUR - Bertandang ke stadion Parc des Princes di leg ke dua babak 16 besar Liga Champions 2020/2021, pasukan Ronald Koeman membawa misi berat karena harus mampu menceploskan si kulit bundar lebih dari 4 kali ke gawang Paris Saint Germain. Karena di leg pertama Lionel Messi dan kawan-kawan menderita kekalahan 1 - 4 dari Kylian Mbappe dan kawan-kawan di Camp Nou.

Impian Ronald Koeman menghantarkan Barcelona menjuarai Liga Champions tidak kesampaian. Karena dipertandingan yang berlangsung Kamis 11 Maret 2021 dinihari, Barcelona harus puas berbagi angka 1 - 1 dengan PSG, hingga skor akhir 2 - 5 untuk kemenangan PSG.

Pertandingan yang berlangsung cukup imbang diwarnai dengan kegagalan Lionel Messi mencetak gol di titik putih. Bahkan Barcelona yang memiliki lebih banyak peluang mencetak bola ke arah gawang PSG selalu dapat digagalkan rapatnya pertahanan PSG.

Baca Juga: Agar Ema Sumarna Fokus, Oded M. Danial Berencana Tunjuk PLH Sekda Kota Bandung

Selama 20 menit babak pertama pasukan Ronald Koeman tidak henti-hentinya menggedor pertahanan PSG. Sejumlah peluang didapatkan Lionel Messi untuk mengarahkan bola ke gawang yang dijaga Keylor Navas, diantaranya pada menit ke 6, sepakan keras Messi yang nyaris masuk ke gawang.

Lepas menit ke 20 Messi dan kawan-kawan mulai mengendurkan serangan dan mulai dimanfaatkan para pemain PSG. Lewat serangan yang dibangun pada menit ke 30 , Mauro Icardi mampu meloloskan diri dari jerat offside dan terpaksa dijatuhkan Clement Lenglet hingga tercipta penalti. Kylian Mbappe yang menjadi eksekutor mampu menjalankan tugas dengan baik dan skor berubah 1 - 0 untuk PSG.

Namun berselang  7 menit kemudian pemain PSG melakukan blunder dengan membiarkan Messi menguasai bola di luar kota putih. Tembakan keras Messi yang tepat mengarah ke gawan tidak dapat dihalau Keylor Navas, dan skor berubah 1 - 1.

Baca Juga: Hingga Pukul 24.00 WIB, 30 Orang Penumpang Bus Sri Padma Kencana Meninggal

Menjelang menit ke 45 babak pertama berakhir Barcelona mendapatkan hadiah tenangan penalti setelah Griezman dilanggar Kurzawa. Namun Messi yang diberi mandat tidak mampu melaksanakan tugas dengan sempurna, bola dapat halau oleh Keylor Navas dengan kaki kanannya.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah