Balik Ke Bandung, Marc Klok Ingin Segera Kembali Arungi Liga 1 Indonesia

- 29 Januari 2024, 18:54 WIB
Pemain Indonesia merayakan kemenangan usai Marc Klok mencetak gol ke gawang Thailand lewat tendangan penalti, meski bermain 10 orang Thailand mampu menahan imbang Indonesia dengan skor 1-1.
Pemain Indonesia merayakan kemenangan usai Marc Klok mencetak gol ke gawang Thailand lewat tendangan penalti, meski bermain 10 orang Thailand mampu menahan imbang Indonesia dengan skor 1-1. /Foto : PSSI/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, mengaku dirinya sudah tak sabar ingin kembali dan menikmati sepak bola lagi.

Sebagaimana diketahui, pemain Persib Bandung bernomor punggung 23 tersebut sudah hampir 2 bulan lepas dari timnya, untuk memperkuat squad garuda di ajang piala asia 2023.

Usai laga Timnas Indonesia dikalahkan Auatralia 0-4 di babak 16 besar, Marc Klok pun akan langsung kembali untuk merumput bersama Persib Bandung.

Ia mengaku dirinya sudah tidak sabar ingin kembali mengarungi Liga 1 Indonesia 2023-2024 bersama Maung Bandung.

Seperti diketahui, laga terdekat, Persib Bansung adalah menjamu Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, 4 Februari 2024.

Pertandingan itu menjadi laga pembuka Persib Bandung di tahun 2024, usai jeda kompetisi.

Dilansir dari laman resmi klub Maerc Klok mengaku dirinya antusias menatap pertandingan tersebut. Menurut dia, dirinya sudah tak sabar untuk bisa kembali memainkan si kulit bundar di hadapan nobotoh yang memandati stadion.

"Setelah Piala Asia saya akan langsung bergabung dengan PERSIB karena kami ada pertandingan tanggal 4 Februari melawan Solo. Saya tidak sabar untuk bisa kembali dan mulai menikmati sepakbola lagi," kata Marc Klok.

Ia merasa dirinya rindu suasana pertandingan bersama teman-temannya di Bandung. Apalagi dia sudah bergabung bersama Tim Nasional Indonesia sejak bulan Desember tahun lalu.

"Sangat rindu semuanya, saya sudah pergi cukup lama. Jadi saya tidak sabar untuk bisa kembali," pungkasnya.***

Editor: Syiffa Ryanti

Sumber: Persib co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x