Sekda Optimistis Enam Pintu Tol Cisumdawu Dongkrak Ekonomi, Begini Pertimbangannya

- 12 Oktober 2021, 16:25 WIB
Sekda Sumedang Herman Suryatman
Sekda Sumedang Herman Suryatman /Aisyah/Portal Bandung Timur

PORTAL BANDUNG TIMUR - Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman optimistis, enam eksit Tol Cisumdawu bakal membawa berkah bagi Sumedang.

Pasalnya, di masing - masing pintu itu terdapat destinasi wisata atau bahkan kantong - kantong industri yang dinilai dapat mendongkrak potensi ekonomi.

"Pertama, exit tol Jatinangor, di sana ada kawasan industri, kawasan pendidikan, wahana kemping Kiarapayung dan lapang golf Bandung Giri Gahana," kata Sekda, Selasa (12/10).

Ke dua, exit tol Citali. Di sana ada Sumedang Culture Centre, Gedung Geo teather, Cilembu Agrotourism, Sumedang Coffee Centre dan pusat tembakau.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Selasa, Al dan Andin di Pesta Pernikahan, Teror Baru Disiapkan

"Ke tiga, exit tol Sumedang Kota. Di sana merupakan akses menuju Musium Prabu Geusan Ulun, Taman Hutan Rakyat Gunung Kunci, tempat wisata Kampung Toga, Kampung Karuhun, Perkebunan Teh Cisoka dan lainnya," tutur Sekda.

Ke empat, exit tol Cimalaka. Ada Tampomas Green Park, Gajah Depa Water Park, Agrotourism dan Gunung Tampomas

"Ke lima, exit tol Paseh, di sana merupakan pintu gerbang menuju kawasan wisata Pemandian Air Panas Putrawangi, pusat mebel, sentra pengrajin opak dan lainnya," kata orang nomor tiga di lingkungan Pemkab Sumedang itu menuturkan.

Dan ke enam, exit tol Ujungjaya. Di sana merupakan kawasan industri, Waduk Cipanas, Waduk Sadawarna dan pusat penghasil Mangga Gedong gincu dan Kawasan Ekonomi Kreatif. (aisyah)***

Editor: Aam Permana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x