Ridwan Kamil Bantah Phobia Air, Itu Mah Imajinasi Netizen Aja

- 9 Juni 2022, 09:34 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil /IG Ridwan Kamil

PORTAL BANDUG TIMUR - Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil mengunjungi lokasi bencana banjir bandang di Desa Tenjolaya, Ciwidey Kab Bandung yang merubuhkan jembatan dan beberapa rumah yang ada di pinggiran sungai di wilayah tersebut. Dalam kesempatan itu, ia mengastakan, pihaknya akan membangun kembali secepatnya jembatan tempat anak-anak SD pergi bersekolah tersebut, setelah dinding penahan tanah selesai diperbaiki.

Melalui postingan di akun Instagram, Ridwan Kamil juga menyatakan pihaknya memberi bantuan kepada keluarga terdampak banjir. "Mohon warga selalu waspada atas potensi kebencanaan yang berhubungan dengan musim hujan ini," imbuh Ridwan Kamil seperti dilansir Portal Bandung Timur dari postingan Instagram @ridwankamil, Kamis 9 Juni 2022.

Postingan tersebut mendapat respon komentar dari para netizen. Salah satu komentar yang menarik adalah disampaikan olen pemilik akun @sinta476_.

"Ga bisa bayangin si, pasti agak phobia juga liat air apalagi menyangkut sungai dan banjir," tulisnya melalui kolom komentar.

Komentar itu pujn langsung direspon oleh Ridwan kamil. Ridwan Kamil pun membantah jika dirinya disebut phobia terhadap air.

"Itu mah imajinasi netizen aja. Insya Allah saya tidak ada phobia apa2," ungkap Ridwan Kamil menjawab komentar tersebut.

Ridwan Kamil juga melajukan dengan celotehannya tentang phobia. "kecuali jika disuruh bayar utang," katanya.

Celoteh Ridwan kamil tersebut mendapat banyak respon dari netizen salah satunya disampaikan oleh
irfan_nur93. "Alhamdulillah Akang sudah bisa nge jokes lagi, semoga untuk kedepannya Kebahagiaan selalu meliputi Sang Pria Topi bundar milik warga Jawa Barat ini," ungkapnya.***

Editor: Syiffa Ryanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah