Toko Pakan Ternak Terbakar di Cimanggung, Kerugiannya Sebesar Ini!

- 9 November 2021, 20:34 WIB
Toko pakan ternak terbakar di Cimanggung, tidak ada korban jiwa
Toko pakan ternak terbakar di Cimanggung, tidak ada korban jiwa /aamps/portalbandungtimur

PORTAL BANDUNG TIMUR – Toko pakan ternak dan pupuk di Dusun Parakan Muncang  RT 02/04 Desa Sindangpakuwon Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terbakar Selasa 9 November 2021 sekira pukul 17.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Namun demikian, pemiliknya, H. Oye Suhendi (98), pekerjaaan wiraswasta, alamat TKP, diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp 500.000.000 akibat ludesnya toko ukuran 6 X 11 berikut barang-barangnya.

Menurut keterangan, api pertama kali diketahui oleh Wawan, seorang pedagang gorengan. Waktu itu ia melihat kepulan asap dan api di dalam toko milik H. Oye tersebut.

Melihat api semakin berkobar, saksi dan warga lainnya berusaha memadamkan api dan lapor ke Polsek Cimanggung.

Api akhirnya bisa dipadamkan sekira pukul 18.45 WIB dengan menggunakan 6 Unit Damkar dari Cicalengka, Tanjungsari dan Cileunyi, dan bantuan warga.

Saat kejadian, toko sudah dalam keadaan tutup. ***

Editor: Aam Permana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x