Yana Mulyana Khawatir, Jalanan Kota Bandung Padat

- 1 Januari 2022, 08:00 WIB
Kemacetan di ruas Jalan Asia Afrika Kota Bandung menjelang malam pergantian tahun, Pelaksana Tugas Wali Kota Bandung Yana Mulyana khawatirkan lonjakan kasus Covid-19 kembali terjadi pasca libur Natal dan Tahun Baru.
Kemacetan di ruas Jalan Asia Afrika Kota Bandung menjelang malam pergantian tahun, Pelaksana Tugas Wali Kota Bandung Yana Mulyana khawatirkan lonjakan kasus Covid-19 kembali terjadi pasca libur Natal dan Tahun Baru. /Portal Bandung Timur/hp.siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana khawatirkan pasca malam pergantian tahun 2001. Sejumlah titik keramaian di Kota Bandung mengalami kepadatan luar biasa.

Meskipun tim gabungan telah di sebar di 20 titik, animo masyarakat  Kota Bandung maupun luar Kota Bandung untuk menghabiskan malam pergantian tahun cukup tinggi. Bahkan rencana petugas untuk melakukan rekayasa lalu lintas tidak mampu membendung volume kendaraan yang sudah memenuhi sejumlah ruas jalan utama dan bahkan jalan alternatif sejak siang hingga penghujung malam.

Sebagaimana pantauan Portal Bandung Timur, ruas Jalan Asia Afrika yang menyambung dengan Jalan Jend A. Yani serta Sudirman sudah terpantau ramai sejak siang hari.  Demikian pula halnya dengan ruas jalan yang mengakses ke Jalan Asia Afrika lainnya, seperti Jalan Dewi Sartika, Jalan Dalem Kaum, Jalan Otto Iskandar di Nata, Lembong, Merdeka, Lengkong dan lainnya terpantau ramai.

Baca Juga: Parkir Sembarang Tempat, Siap-siap Saja Mobil Diangkut

Bukan hanya jalanan di pusat Kota Bandung, kepadatan juga terjadi di ruas jalan menuju luar Kota Bandung. Seperti di Jalan A.H Nasution yang menyambung ke Ujungberung dan Jalan Cibiru mengarah ke Cileunyi wilayah timur Kota Bandung.

Demikian pula halnya dengan ruas jalan yang mengarah ke utara Kota Bandung. Seperti terpantau di ruas Jalan Ir H Djuanda (Dago) mulai dari simpang Dago-Merdeka-RE Martadina  hingga Simpang Dago terlihat ramai, dan saat memasuki Dago Bengkok, Dago Punclut dan Bukit Dago laju kendaraan tersendat.

“Kendaraan sudah mulai padat sejak sore hari. Jangankan menjelang malam tahun baru, setiap akhir pekan Jumat hingga Minggu Jalan Dago Punclut dan Dago Giri menuju Lembang pasti macet,” ujar Hendro seorang pedagang gorengan di kawasan Terminal Dago.

Baca Juga: Satpol PP dan Linmas Majalaya Galak, Miras Stok Buat Tahun Baruan di Sita

Kepadatan kendaraan di kawasan Dago, selain di Jalan Punclut (Citra Green), Jalan Dago Giri (Jajaway), juga di ruas Jalan Dago Tahura (Bukit Dago Pakar), Ciburial hingga Rancakendal yang menyambung ke Cigadung dan Cikutra.

“Upaya antisipasi sudah kita lakukan. Tapi kita tidak bisa melarang warga untuk melakukan liburan sebagaimana instruksi pusat, libur Natal dan Tahun Baruan tidak dilarang, kita hanya bisa menghimbau saja,” ujar Yana Mulyana.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x