INI, Jadwal Keberangkatan Kereta Api di Wilayah Daop 2 Bandung

- 1 Juni 2023, 23:45 WIB
 Grafik Perjalanan Kereta Api di wilayah Daop 2 Bandung berubah per 1 Juni 2023 dampak peningkatan jalur ganda pada lintas , peningkatan kecepatan di berbagai lintas hingga 110 kilometer per jam, serta perubahan sistem persinyalan.
Grafik Perjalanan Kereta Api di wilayah Daop 2 Bandung berubah per 1 Juni 2023 dampak peningkatan jalur ganda pada lintas , peningkatan kecepatan di berbagai lintas hingga 110 kilometer per jam, serta perubahan sistem persinyalan. /Portal Bandung Timur/may nurohman/

PORTAL BANDUNG TIMUR - PT Kereta Api Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung memberlakukan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 mulai 1 Juni 2023. Percepatan waktu tempuh perjalanan KA Jarak Jauh keberangkatan wilayah Daop 2 Bandung kini sebesar total 214 menit per hari.

“Pemberlakuan Gapeka 2023 ini selain berpengaruh pada efisiensi waktu perjalanan KA juga menyebabkan perubahan jadwal keberangkatan, stasiun pemberhentian, dan penomoran KA pada sebagian besar KA baik itu KA Jarak Jauh maupun KA Lokal yang beroperasi di wilayah Daop 2 Bandung.Karenanya kami mengimbau penumpang untuk memastikan jadwal keberangkatan kereta sehubungan dengan pemberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 mulai 1 Juni 2023,” terang Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung Mahendro Trang Bawono di Bandung, kepada awak media terkait perubahan jadwal keberangkatan kereta api.

Disampaikan Mahendro Trang Bawono, percepatan waktu tempuh perjalanan dipengaruhi berbagai upaya peningkatan prasarana oleh KAI dan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan. “Seperti adanya jalur ganda pada lintas Gedebage - Haurpugur, peningkatan kecepatan di berbagai lintas hingga 110 kilometer per jam, serta perubahan sistem persinyalan,” ujar Mahendro Trang Bawono.

Baca Juga: PERHATIAN, Ada Percepatan Waktu Tempuh Per 1 Juni 2023 Grafik Perjalanan Kereta Api Berubah

Adapun jadwal keberangkatan kereta api mulai 1 Juni 2023 dampak memberlakukan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023 di wilayah Daop 2 Bandung meliputi;

Kereta Api Jarak Jauh Lintas Selatan

  1. KA Argo Wilis (KA 6) relasi Bandung - Surabaya Gubeng sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 08.15 WIB menjadi pukul 07.40 WIB;
  2. KA Turangga (KA 66) relasi Bandung - Surabaya Gubeng yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 18.40 WIB menjadi pukul 18.10 WIB;
  3. KA Mutiara Selatan (KA 86) relasi Bandung - Surabaya Gubeng yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 20.30 WIB menjadi pukul 20.00 WIB;
  4. KA Lodaya Pagi (KA 92) relasi Bandung - Solobalapan yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 07.05 WIB menjadi pukul 06.55 WIB;
  5. KA Lodaya Malam (KA 94) relasi Bandung - Solobalapan yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 19.10 WIB menjadi pukul 19.00 WIB;
  6. KA Malabar (KA 120) relasi Bandung - Malang jadwal keberangkatan tetap pukul 17.20 WIB;
  7. KA Baturraden Ekspres (KA 182) relasi Bandung - Purwokerto yang sebelumnya jadwal keberangkatan 08.45 WIB menjadi pukul 08.10 WIB;
  8. KA Kahuripan (KA 238) relasi Kiaracondong - Blitar yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 23.10 WIB menjadi pukul 22.15 WIB;
  9. KA Pasundan (KA 240) relasi Kiaracondong - Surabaya Gubeng yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 10.10 WIB menjadi pukul 10.15 WIB;
  10. KA Kutojaya Selatan (KA 260) relasi Kiaracondong - Kutoarjo yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 22.05 WIB menjadi pukul 20.50 WIB.

Kereta Api Jarak Jauh Lintas Utara

  1. KA Harina (KA 127) relasi Bandung - Surabaya Pasarturi yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 20.20 WIB menjadi pukul 20.25 WIB;
  2. KA Ciremai (KA 145) relasi Bandung - Semarang Tawang Bank Jateng jadwal keberangkatan tetap pukul 16.50 WIB.

Kereta Api Jarak Jauh Lintas Barat

  1. KA Argo Parahyangan (KA 33) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 05.00 WIB;
  2. KA Argo Parahyangan (KA 35) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 15.00 WIB;
  3. KA Argo Parahyangan (KA 37) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 22.00 WIB;
  4. KA Argo Parahyangan (KA 39) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 11.30 WIB;
  5. KA Argo Parahyangan (KA 41) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 18.50 WIB;
  6. KA Argo Parahyangan (KA 43) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 06.00 WIB;
  7. KA Argo Parahyangan (KA 45) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 16.10 WIB;
  8. KA Argo Parahyangan (KA 47) rekasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 08.45 WIB;
  9. KA Argo Parahyangan (KA 49) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 09.35 WIB;
  10. KA Argo Parahyangan (KA 51) relasi Bandung - Gambir jadwal keberangkatan pukul 10.50 WIB;
  11. KA Cikuray (KA 267) relasi Garut - Pasar Senen yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 07.05 WIB menjadi 06.30 WIB.

Kereta Api Lokal

  1. KA Siliwangi (KA 331) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 08.45 WIB menjadi pukul 08.35 WIB;
  2. KA Siliwangi (KA 333) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 14.45 WIB menjadi pukul 14.00 WIB;
  3. KA Siliwangi (KA 335) relasi Cipatat - Sukabumi yang sebelumnya jadwal keberangkatan pukul 20.35 WIB menjadi pukul 19.30 WIB. (may nurohman)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x