Kesembuhan Harian Jabar Tertinggi di Indonesia, Tapi Kasus Kematian Pun Tinggi

- 4 September 2021, 18:38 WIB
Seorang remaja mengikuti program vaksinasi di Kabupaten Sumedang
Seorang remaja mengikuti program vaksinasi di Kabupaten Sumedang /Portal Bandung Timur/ap.sutarwan/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Kabar baik soal kesembuhan harian pasien Covid-19, yang menambah optimisme, disampaikan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Sabtu 4 September 2021 hari ini.  Menurut Kemenkes RI, hingga Sabtu pukul 12.00 WIB terjadi peningkatan jumlah pasien sembuh di seluruh Indonesia.

Dikutip dari Antara, dilihat dari data, Jawa Barat, provinsi dengan Gubernur Ridwan Kamil ini, menjadi provinsi penyumbang jumlah pasien sembuh terbesar di Indonesia, yakni 2.486 orang, Sabtu, hingga pukul 12.00 WIB. Jumlah tersebut menambah akumulasi pasien sembuh di wilayah setempat menjadi 667.498 orang.

Di bawah Jawa Barat, ada Provinsi Jawa Timur sebanyak 1.201 orang dengan akumulasi pasien sembuh mencapai 349.293 orang.

Baca Juga: Kata Bobotoh Persib Harus Menang, Bagaimana Kata Djanur?

Di bawahnya lagi, di urutan ke tiga, adalah Yogyakarta sebanyak 1.194 orang sehingga terakumulasi menjadi 13.7122 orang.

Menurut Kemenkes, total penambahan pasien sembuh harian secara nasional mencapai total 13.806 dari total 3.827.449 pasien. Sementara penambahan kasus terkonfirmasi secara nasional sebanyak 6.727 kasus dengan total 4.123.617 kasus.

Dijelaskan, penambahan kasus terkonfirmasi paling banyak terjadi di Jawa Timur dengan jumlah 614 kasus, diikuti Jawa Barat sebanyak 545 kasus dan Sumatra Utara dengan 529 kasus.

Akan tetapi, walau angka kesembuhan di Jawa Barat tertinggi, provinsi ini ternyata menjadi wilayah dengan kasus kematian harian tertinggi dengan 125 kasus, diikuti Jawa Timur dengan 92 kasus dan Jawa Tengah sebanyak 73 kasus. Jumlah tersebut menyumbang angka kematian harian tingkat nasional sebanyak 539 kasus sehingga total 135.469 kasus meninggal. (ap sutarwan)***

Editor: Agus Safari

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah