Dadang Supriatna, Bertekad Berikan Porsi Belanja Publik Lebih Besar  

- 26 Maret 2021, 07:01 WIB
Bupati Bandung terpilih HM Dadang Supriatna (kiri) saat menemui Dirjen Otda Kementerian Dalam Negeri RI Akmal Malik di Jakarta.    
Bupati Bandung terpilih HM Dadang Supriatna (kiri) saat menemui Dirjen Otda Kementerian Dalam Negeri RI Akmal Malik di Jakarta.    /Foto istimewa/

"Sehingga nanti bisa merealisasikan program yang lebih berpihak kepada masyarakat, yang sesuai dengan visi misi. Juga dijadikan acuan dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bandung," kata Dadang Supriatna.

Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Bandung Toni Permana mengakui belanja pegawai Pemkab Bandung cukup besar menyerap APBD.  "Salahsatu cara mengurangi belanja pegawai ini dengan melakukan efisiensi sumber daya manusia yang ada selama ini dan peningkatan kinerja ASN," ujar  Toni Permana.

Menurut anggota Fraksi Nadem DPRD Kabupaten Bandung ini, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia  (BKPSDM) Kabupaten Bandung, harus segera melakukan evaluasi terkait efektifitas kinerja ASN dan Tenaga Kerja Kontrak yang ada.

Baca Juga: Eksistensi Perguruan Tinggi Disaat Pandemi Covid-19 Dibahas APTISI  

Selain itu, imbuh Toni, potensi PAD Kabupaten Bandung sangat mungkin ditingkatkan. Menurutnya, ada dua alasan PAD  sangat mungkin ditingkatkan. 

"Pertama, hingga kini masih banyak potensi PAD yang tidak tergali atau potensi yang belum dijadikan sumber PAD. Kedua, potensi PAD yang selama ini digarap memang tidak maksimal bahkan masih terjadi lost potential. Ini yang menjadi PR untuk Bupati Bandung ke depan," kata Toni. (neni mardiana)***

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah