Mang Oded Berikan Penghargaan Untuk ASN Terbaik Pemkot Bandung

- 2 Desember 2020, 18:00 WIB
WALI Kota Bandung Oded M. Danial dan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana berfoto bersama dengan ASN penerima penghargaan pada acara Gala Diner Akhir Tahun Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Bandung, yang berlangsung di Hotel Pullman, Jalan Diponegoro Bandung.
WALI Kota Bandung Oded M. Danial dan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana berfoto bersama dengan ASN penerima penghargaan pada acara Gala Diner Akhir Tahun Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Bandung, yang berlangsung di Hotel Pullman, Jalan Diponegoro Bandung. /Dok. Humas Kota Bandung/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dinilai memiliki loyalitas dan dedikasi Wali Kota Bandung Oded M. Danial memberikan penghargaan kepada 23 Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung. Penghargaan diberikan kepada ASN Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sampai tingkat kewilayahan di Kecamatan dan Kelurahan.

"Ketika kita jadi ASN, sesungguhnya kita harus berintegritas. Saya yakin semua pekerjaan akan mudah, terbukti dengan banyak prestasi, jadilah ASN berkualitas," ujar Oded M. Danial pada Gala Diner Akhir Tahun Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Bandung, yang berlangsung di Hotel Pullman, Jalan Diponegoro Bandung.

Dikatakan Oded M Danial, Pemerintah Kota Bandung  memberikan apresiasi atas pencapaian prestasi ASN di Kota Bandung. Pihaknya juga mengapresiasi kinerja seluruh ASN Kota Bandung atas dedikasi waktu, tenaga dan pikiran.

Baca Juga: Data dan Laporan ASN, Dikantogi Mang Bagja

Baca Juga: Kesehatan Pulih, Ekonomi Bangkit

Sementara Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Bandung Yayan Ahmad Brilyana mengatakan, penghargaan yang diberikan merupakan salah satu bentuk janji kepala daerah untuk mewujudkan Bandung Unggul, Nyaman, Sejahtera ,dan Agamis. “Pemberian penghargaan ini dari hasil tim penilai yang berasal dari berbagai unsur melalui berbagai tahapan,” terang Yayan Brilyana.

Tahapan yang dilakukan menurut Yayan Brilyana, mulai dari sosialisasi, pendaftaran, seleksi, penilaian sampai penetapan pemenang. Tahapan penilaian dimulai pada 2 Mei 2020 sampai 5 November 2020.

"Penghargaan yang diberikan berupa bimbingan teknis dalam menunjang kompetensi sosio kultural. Bimbingan berupa public speaking dan effective communication for leaders yang telah diselenggarakan 26-28 November 2020," ujar Yaya Brilyan.

Baca Juga: Setahun Pikiran Rakyat Media Network, 140 Inkubator Mediapreneur Lahir di Seluruh Indonesia

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno

Sumber: humas.bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x