Antapani Tertinggi Cinambo Terendah, Kasus Covid-19 di Kota Bandung

- 1 Mei 2021, 07:51 WIB
Pedagang Baso melewati mural sosialisasi bahaya Virus Covid-19 di Gang Banteng, Jalan Jakarta Kelurahan Kebonwaru Kecamatan Batununggal Kota Bandung. Kasus Covid-19 di Kota Bandung hingga kini mencapai 17.409 kasus dengan kasus harian per 30 April 2021 mencapai 109 kasus.
Pedagang Baso melewati mural sosialisasi bahaya Virus Covid-19 di Gang Banteng, Jalan Jakarta Kelurahan Kebonwaru Kecamatan Batununggal Kota Bandung. Kasus Covid-19 di Kota Bandung hingga kini mencapai 17.409 kasus dengan kasus harian per 30 April 2021 mencapai 109 kasus. /Portal Bandung Timur/hp.siswanti

PORTAL BANDUNG TIMUR - Wilayah Bandung Timur mendominasi kasus Covid-19 di Kota Bandung sepanjang bulan Ramadan. Sudah tiga pekan kasus Covid-19 di Kecamatan Antapani, Arcamani dan Rancasari menduduki posisi lima kecamatan tertinggi kasus Covid-19 di Kota Bandung.

Berdasarkan data Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung per 30 April 2021, Kecamatan Arcamanik dengan 76 kasus terkonfimasi aktif harian sebanyak 76 kasus menduduki posisi tertinggi. Sementara untuk sejak terjadi pandemi Covid-19 jumlah kasus positif di Arcamanik mencapai 891 kasus menduduki posisi ke 3 tertinggi.

Sedangkan kasus harian di Kecamatan Antapani sebanyak 75 kasus menduduki posisi ke dua setelah Arcamanik. Selama masa pandemi Covid-19 di Antapani terjadi 963 kasus menduduki posisi pertama se Kota Bandung.

Baca Juga: Urban Accupunture Tengah Dijalani Kota Bandung

Di Kecamatan Rancasari dengan 44 kasus terkonfirmasi aktif harian menduduki posisi ke empat. Kasus selama pandemi Covid-19 sebanyak 790 kasus menjadikan Rancasari menduduki posisi ke 7 dari 30 kecamatan di Kota Bandung.

Wilayah Bandung Timur lainnya yang masuk posisi tertinggi kasus Covid-19 di Kota Bandung, di Kecamatan Ujungberung dengan 31 kasus harian dan total  610 kasus positif, Kecamatan Cibiru sebanyak 19 kasus harian dan total 527 kasus positif, serta Panyileukan dengan 16 kasus harian, total 504 kasus selama pandemi Covid-19.

Sedangkan Kecamatan Cinambo menjadi wilayah kecamatan di Kota Bandung dengan kasus Covid-19 paling rendah. Selama pandemi Covid-19 terjadi 178 kasus terkonfirmasi positif dengan 193 kasus suspek dan 177  kasus suspek discarded. Sedangkan untuk jumlah kasus kontak erat sebanyak 71 kasus, kontak erat discarded 70, sembuh 156 orang dan 4 orang meninggal.

Data lengkap kasus Covid-19 harian 10 kasus aktif tertinggi di tiap kecamatan berdasarkan data Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung per 30 April 2021, pertama diduduki Kecamatan Arcamanik dengan 76 kasus, diikuti Antapani 75 kasus, Cibeunying Kiduk 47 kasus, Rancasari 44 kasus dan Lengkong 39 kasus. Kemudian Kecamatan Buah Batu 73 kasus, Sukajadi 32 kasus, Ujungberung 31 kasus, Coblong 30 kasus dan Batununggal 28 kasus.

Baca Juga: Hari Tari Sedunia, 700 Seniman  Bandung Raya Tampilkan 70 Karya Tari

Sementara untuk kasus harian per wilayah kelurahan, di Kelurahan Antapani Kidul dengan 33 kasus aktif menduduki posisi pertama, diikuti Kelurahan Sukamiskin 27 kasus, Cisaranten Kulon 27 kasus, Cisaranten Kulon 25 kasus, Majahlega dan Antapani Tengah masing-masing 22 kasus. Kemudian Kelurahan Cisaranten Endah dan Cikutra masing-masing 18 kasus, Cipamongkolan 17 kasus dan Margasari serta Pasteur masing-masing 15 kasus.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah