Penanganan Covid-19 di Kota Bandung Lebih Baik dari Singapura

- 7 September 2021, 21:26 WIB
Menteri Koordinator Menteri Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan didampingi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat meninjau langsung proses pengolahan sampah di Pengolahan Sampah Terpadu Cicabe, Kelurahan Jatihandap Kecamatan Mandalajati, Kota Bandung, Selasa 7 September 2021.
Menteri Koordinator Menteri Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan didampingi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat meninjau langsung proses pengolahan sampah di Pengolahan Sampah Terpadu Cicabe, Kelurahan Jatihandap Kecamatan Mandalajati, Kota Bandung, Selasa 7 September 2021. /Portal Bandung Timur/hp.siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Menteri Koordinator Menteri Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan penurunan kasus pandemi Covid-19 di tanah air merupakan hasil kerja keras semua pihak mulai dari tingkat pusat hingga daerah serta rakyat Indonesia. Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) menjadi salah satu kunci keberhasilan untuk menekan perkembangan Covid-19 di Indonesia.

“Terhadap kondisi saat ini masyarakat untuk tidak jumawa dengan angka kasus yang berhasil ditekan. Sebab kondisi pandemik dan dampaknya masih panjang terasa di Indonesia, apalagi beragam virus bisa jadi bermunculan kembali setelah Covid-19,” ujar Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan kepada wartawan Selasa 7 September 2021 seusai memberikan arahan pada Satgas Citarum Harum di Kantor Satgas Citarum Jalan Ir. H. Djuanda (Dago) Bandung.

Hal tersebut disampaikan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menjawab pertanyaan wartawan terkait ramai pemberitaan mengenai anggota parlemen Malaysia yang mempertanyakan penurunan kasus Covid-19 di Indonesia yang berhasil alami penurunan signifikan.“Penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia terus semakin membaik, apalagi setelah diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa dan Bali,” ujar Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Juga: Per 14 September, Berkunjung ke Supermarket di Kota Bandung Wajib Sudah di Vaksin

Terkait penanganan Covid-19 yang terus membaik dan berhasil menekan angka penyebaran Covid-19, Luhut Bisar Pandjaitan mencontoh penanganan di Jawa Barat. Sejak diberlakukannya PPKM Jawa dan Bali di Jawa Barat sudah tidak ada daerah yang masuk Level 4.

“Sejumlah daerah di Jabar bahkan berada di level 3 dan 2 yang artinya kasus penyebaran virus corona berhasil di tekan. Jadi sekali lagi di Jabar, khususnya Kota Bandung, sudah lebih bagus dari Singapura per hari ini," tegas Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Juga: Setelah 14 Tahun Dipenjara, Pemerintah Libya Bebaskan Saadi Khaddafi dari Berbagai Tuduhan

Namun demikian Luhut Binsar Pandjaitan mengingatkan bahwa kondisi saat ini belum tentu bertahan lama bila masyarakat abai menerapkan protokol kesehatan. “Di saat tidak ada kedisiplinan, maka level PPKM akan meningkat dan untuk menurunkannya masyarakat akan berdarah kembali,” tegas Luhut Binsar Pandjaitan.

Disampaikan Luhut Binsar Pandjaitan, dalam pelaksanaan PPKM Jawa dan Bali,  seluruh elemen masyarakat agar sama-sama menerapak protokol kesehatan termasuk dalam urusan bisnis. “Jangan sampai kejadian seperti yang dilakukan kafe seperti Holywings yang menimbulkan keramaian bisa berdampak pada kenaikan kasus virus corona, jangan seperti itu supaya ekonomi ini isa jalan, kit abisa lebih bebas, tapi tetap aman," pungkas Luhut Binsar Pandjaitan. (hp.siswanti)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x