Jadwal Sholat untuk Kota Bandung dan sekitarnya 19 Rabiul Awal 1444 Hijriah 15 Oktober 2022

- 15 Oktober 2022, 03:55 WIB
Telah ditetapkan waktu bagi umat Muslim untuk mengerjakan sholan dengan sungguh-sungguh dan khusyu.
Telah ditetapkan waktu bagi umat Muslim untuk mengerjakan sholan dengan sungguh-sungguh dan khusyu. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman dalam surah Al Baqarah ayat 238, Hafiẓụ 'alaṣ-ṣalawati waṣ-ṣalatil-wusṭa wa qụmụ lillahi qanitin. Yang artinya, Peliharalah semua sholat(mu), dan (peliharalah) sholat wusthaa. Berdirilah untuk Allah (dalam sholatmu) dengan khusyu.

“Hal ini sangatlah jelas dan tegas, bahwa Allah Subhanahu Wa Ta’ala memerintahkan umatNya untuk melaksanakan sholat yang lima waktu dengan sesuai ketetapan juga dilaksanakan dengan khusyu. Ada banyak tafsir tentang ayat surah Al Baqarah tentang sholat ini,” ujar Ustad Didi Saefulloh seorang pemuka agama di Palasari Kecamatan Cibiru dalam salah satu kesempatan.

Dalam salah satu tafsir Al-Madinah Al-Munawwarah atau Markaz Ta'dzhim al-Qur'an di bawah pengawasan Syaikh Prof. Dr. Imad Zuhair Hafidz, professor fakultas al-Qur'an Universitas Islam Madinah,  disebutkan bahwa, setiap kaum muslimin diperintahkan untuk tetap menjaga sholat yang telah diwajibkan dan pasti waktu-waktunya. Juga dengan memenuhi syarat-sarat, rukun-rukun serta kewajibannya, dengan secara khusyuk lagi tunduk.

Baca Juga: Irjen Pol Teddy Minahasa Urung di Lantik Jadi Kapolda Jatim, Kapolri Akan Keluarkan TR Baru

Sementara dari Li Yaddabbaru Ayatih atau Markaz Tadabbur disampaikan bahwa kedatangan ayat ini diantara ayat-ayat Thalaq bertujuan menggambarkan kepada kita perkara yang wajib dilakukan oleh setiap muslim ketika ia mendengar panggilan Allah, sedang dia berada dalam kesibukan peperangan dunia.

Kemudian tafsir berikutinya, generasi-generasi terdahulu sebelum ummat ini pernah mendirikan sholat, dalam suatu perjalanan syaithon menyesatkan mereka dan membuat mereka tertidur ketika petir berbunyi diwaktu ashar, sehingga kelompok mereka tersesat dalam perjalan.

“Jadi inti dari ayat 238 surat Al-Baqarah tersebut Allah Subhanahu Wa Ta’ala memerintahkan kita untuk memelihara sholat yang lima waktu. Memelihara dengan sebenar-benarnya dengan rukun-rukun serta kewajibannya,” ujar Ustad Didi Saefulloh.

Berikut jadwal sholat untuk wilayah Kota Bandung dan sekitarnya, 19 Rabiul Awal 1444 Hijriah/ 15 Oktober 2022 Masehi;

Imsyak  : 04.02 WIB

Subuh   : 04.12 WIB

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x