Piala Dunia 2022 Qatar, 3 Negara Dipastikan Melenggang ke 16 Besar dan 2 Negara Tersingkir

- 29 November 2022, 10:57 WIB
Timnas Brasil dan Timnas Portugal dipastikan melaju ke babak berikutnya fase gugur 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.
Timnas Brasil dan Timnas Portugal dipastikan melaju ke babak berikutnya fase gugur 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. /Sumber : fifa.com/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Perhelatan sepak bola Piala Dunia 2022 sudah memastikan Prancis, Brasil dan Portugal menapaki babak berikutnya di 16 besar. Sementara Timnas Qatar dan Kanada merupakan dua negara yang sudah dipastikan tidak akan masuk dalam fase gugur.

Diajang 4 tahunan sepak bola dunia, Timnas Pracis yang berada di Grup D bersama Australia, Denmark dan Tunisia, dilaga perdana melawan Australia unggul dengan skor 4-1, dan saat melawan Denmark menang 2-1. Berkat hasil yang dicapai Leus Bleus atau Si Biru membukukan 6 poin sedangkan Australia pesaingnya meraih 3 poin.

Sementara Brasil yang berada di Grup G bersama Swiss, Kamerun dan Serbia meraih 6 poin lewat kemenangan dua pertandingan. Dilaga perdana Selecao atau Orang-orang Terpilih,  meraih kemenangan saat melawan Serbia menang 2-0 dan melawan Swiss menang 1-0.

Baca Juga: Tim Peneliti UGM Ungkap Tanda Tanda Terjadinya Gempabumi

Di Grup H, dipastikan Timnas Portugal yang akan melaju ke fase gugur 16 besar dengan raihan 6 poin. Timnas bejuluk Os Navegadores atau Sang Navigator dilaga pertama melawan Ghana unggul 3-2 dan tadi dinihari melawan Uruguay unggul dengan dramatis 2-0.

Sementara Al Annabi atau The Maroons Qatar yang berada di Grup A bersama Belanda, Ekuador dan Senegal, sebagai Tuan Rumah justru menjadi tim pertama dipastikan tidak akan melanjutkan perjalanan ke babak selanjutnya. Pasalnya di laga pertada usai pembukaan, Qatar harus menerima kekalahan dari Ekuador dengan skor 0-2 dan dari Senegal kalah 1-3.

Timnas lainnya yang sudah pasti gugur adalan Timnas Kanada.   Timnas berjuluk The Canucks Les Rouges harus angkat koper lebih awal setelah dilaga perdana takluk dari Timnas Belgia dengan skor 0-1 dan dari Timnas Kroasia harus mengakui kekalahan dengan skor 1-4.

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Dorong Kebaya Jadi Warisan Budaya Tak Benda Melalui Single Nomination

Sementara tim-tim lain yang masih belum aman posisinya dan harus berjuang agar masuk fase gugur 16 besar diantaranya di Grup A, B, C, E dan F. Di Grup A Belanda dan Ekuador masing-masing mengantongi poin yang sama 4, namun terancam digeser Senegal yang mengantongi poin 3.

Di Grup B, posisi Inggris dengan 4 poin belum aman karena masih terancam Iran yang mengantongi 3 poin dan Amerika Serikat 2 poin. Di Grup C, Polandia yang mengantongi 4 poin belum aman karena Argentina diposisi kedua mengantongi 3 poin sama dengan Arab Saudi.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x