Teknologi Tidak Mampu Gantikan Peran Guru

- 5 Desember 2020, 21:42 WIB
Webinar Nasional dengan tema ‘Membangkitkan Semangat Belajar Pasca Pandemi Covid-19’ yang diselenggarakan HIMAPGSD Universitas Kuningan (UNIKU) melalui Zoom Meeting, Sabtu 5 Desember 2020.
Webinar Nasional dengan tema ‘Membangkitkan Semangat Belajar Pasca Pandemi Covid-19’ yang diselenggarakan HIMAPGSD Universitas Kuningan (UNIKU) melalui Zoom Meeting, Sabtu 5 Desember 2020. /Dok. Humas Kabupaten Kuningan/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Pandemi global Covid-19 memunculkan berbagai polemik tak terkecuali di dunia pendidikan. Sistem pembelajaran secara daring dikeluhkan siswa maupun orang tua.

Wakil Bupati Kuningan Ridho Suganda, mengutarakan pada Webinar Nasional yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Kuningan (UNIKU). Mengangkat tema ‘Membangkitkan Semangat Belajar Pasca Pandemi Covid-19’, bahwa peran guru tidak dapat tergantikan oleh teknologi.

"Proses pembelajaran yang dilakukan selama pandemi Covid-19 ini memberikan sebuah pelajaran bahwa kegiatan belajar mengajar secara tatap muka lebih efektif dibandingkan dilakukan secara online," ujar Ridho Suganda dilansir Portal Bandung Timur dari situs resmi Pemkab Kuningan Sabtu 5 Desember 2020.

Baca Juga: Ini Syarat, Hotel dan Restoran di Cirebon Akan Mendapat Bantuan

Baca Juga: Test Swab PCR Dilingkungan Pemkab Tasikmalaya

Sistem pembelajaran dengan tatap muka memiliki nilai tambah yang hanya dapat diperoleh dengan interaksi secara langsung, seperti proses pendewasaan sosial, budaya, etika dan moral.

Namun disisi lain, pandemi Convid-19 memberikan nilai positif. Selain meningkatkan peran orang tua dalam proses pendidikan anak-anaknya, para orang tua juga dipaksa mengenal berbagai platform teknologi informasi yang sedang berkembang. (adi hermanto)***

Editor: Heriyanto Retno

Sumber: kuningankab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x