Dodi Mulyadi, Terjadi Lonjakan Penduduk Purwakarta Dalam 10 Tahun Terakhir  

- 6 April 2021, 19:45 WIB
Dalam 10 Tahun terakhir penambahan penduduk Kabupaten Kawarang mencapai  145 ribu jiwa di dominasi generasi Z yang mencapai 28 persen.
Dalam 10 Tahun terakhir penambahan penduduk Kabupaten Kawarang mencapai 145 ribu jiwa di dominasi generasi Z yang mencapai 28 persen. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

 

PORTAL BANDUNG TIMUR - Dalam 10 tahun terakhir Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Purwakarta mencatat terjadi lonjakan jumlah penduduk. Jumlah penduduk Kabupaten Purwakarta tahun 2020 mencapai 996.000 jiwa atau naik 145.000 jiwa dari tahun 2010 lalu.

Disampaikan Kepala BPS Kabupaten Purwakarta, Dodi Mulyadi,  kenaikan jumlah penduduk di Kabupaten Purwakarta rata-rata 1,54 persen pertahun. Dilihat grafik persentase, angkanya menurun jika dibandingkan pendataan penduduk pada periode tahun 2000 hingga 2010 yang mencapai 2,01 persen per tahunnya.

“Dalam 10 tahun terakhir, penambahan penduduk mencapai 145.000 ribu jiwa. Itu merupakan data sensus penduduk hingga September 2020 kemarin,” terang Dodi Mulyadi.

Baca Juga: Airlangga Hartarto, Kader Golkar Harus Jadi Katalisator Perubahan

Dari jumlah penduduk Purwakarta tersebut, menurut Dodi Mulyadi, pihaknya merinci, 21,50 persen merupakan Gen X atau yang lahir kisaran tahun 1965. Kemudian, 26,03 persen kaum milenial atau yang saat ini usianya dikisaran 24-39 tahun.

Selain itu, sebanyak  28,33 persen penduduk usia 8-23 tahun atau kategori Gen Z. Lalu, 11,56 persen merupakan penduduk usia 7 tahun atau bisa disebut juga Post Gen Z. Terakhir, 11,56 merupakan warga usia kisaran 56-74 tahun atau Baby Boomer.

Baca Juga: Uang Tabungan Menyusut, Nasabah BRI Cianjur Datangi Kantor Cabang BRI Cianjur

“Sedangkan, untuk pre-boomer atau lansia yang usianya lebih dari 75 tahun. Itu grafiknya diangka 1,62 persen dari jumlah penduduk,” ujar Dodi Mulyadi.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah