Duel Satu Lawan Satu Videonya Viral, 25 Anak SMK dan MA di Gelandang ke Mapolsek Cilaku

- 3 Oktober 2023, 19:50 WIB
Kapolsek Cilaku Kompol Nandang saat memberi arahan pada siswa yang melakukan aksi berkelahi duel  satu lawan satu di lapang sepak bola Batok Desa Sukakerta, Kecamatan Cilaku.
Kapolsek Cilaku Kompol Nandang saat memberi arahan pada siswa yang melakukan aksi berkelahi duel satu lawan satu di lapang sepak bola Batok Desa Sukakerta, Kecamatan Cilaku. /Portal Bandung Timur/dani jatnika/

PORTAL BANDUNG TIMUR – Video viral aksi duel satu lawan satu antar anak Sekolah Menengah Kejuruan di Kabupaten Cianjur, Selasa 3 Oktober 2023 berhasil diungkap Polsek Cilaku. Belasan pelaku dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kecamatan Cilaku dan sekolah Madrasah Aliyah (MA) di Kecamatan Cibeber digelandang ke Mapolsek Cilaku.

“Sebenarnya peristiwanya terjadi minggu lalu tepatnya Selasa (26 September 2023) dan videonya baru viral beberapa hari ini.  Perkelahian dilakukan di lapang sepak bola Batok Desa Sukakerta, Kecamatan Cilaku,” kata Kapolsek Cilaku Kompol Nandang, dalam keterangan kepada Portal Bandung Timur, Selasa 3 Oktober 2023.

Terkait dengan viralnya video duel satu lawan satu oleh anak sekolah tersebut menurut Kompol Nandang, jajarannya langsung bergerak dan melakukan penyelidikan hingga terungkap bahwa aksi perkelahian dilakukan anak SMK di Kecamatan Cilaku dengan Madrasah Aliyah MA di Kecamatan Cibeber. Para pelaku sebanyak 24 orang langsung digelandang ke Mapolsek Cilaku.

Baca Juga: Puluhan Warga Kebon Manggu Cilaku Kabupaten Cianjur Dilarikan ke Puskesmas dan Rumah Sakit

Menurut Kompol Nandang perkelahian tersebut berawal dari saling ejek di media sosial. Kemudian mereka menantang berkelahi di salah satu lapang sepak bola.

"Jadi aksi mereka lakukan berawal dari saling ejek di Medsos kemudian menantang berkali dilapang sepak bola satu orang lawan satu dengan perjanjian tidak menggunakan senjata tajam maupu benda tumpul, hanya menggunakan tangan kosong," terang Kompol Nandang.

Mereka janjian untuk berkelahi dilapang sepak bola Batok hari Selasa sekira pukul 14.55 Wib. Mreka berkelahi secara sportif dengan tangan kosong 5 orang lawan 5 orang secara bergantian, sambil disaksikan teman-temannya yang lain menunggu giliran.

Setelah sepekat kemudian mereka mendatangi lapang sepak bola Botak. Sesuai perjanjian mereka berkelahi dengan cara berduel mengunakan tangan kosong. Masing-masing sekolah diwakili 15 orang pelajar dan yang maju berkelahi 5 orang lawan 5 orang sehingga terjadilah perkelahian tanpa ada yang melerai dan disaksikan pelajar lainnya dipinggir.

 Baca Juga: Pemkab Cianjur Terapkan Parkir Berlangganan di 17 Titik Ruas Jalan Kabupaten

Nandang menambahkan meski dalam peristiwa perkelahian tersebut tidak ada yang luka berat apalagi sampai meninggal dunia, pihaknya akan memproses dengannhukum yang berlaku. Pihaknya juga akan memanggil orang tua mereka dan pihak guru dari dua sekolah yang berkelahi tersebut.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x