Gempa Bumi Magnitudo 7.2 Dirasakan Masyarakat Papua

- 3 April 2023, 03:57 WIB
Pusat gempa bumi magnitudo 7,2 yang melanda wilayah   Wewak, Sepik Timur, Papua Nugini dirasakan hingga ke Provinsi Papua.
Pusat gempa bumi magnitudo 7,2 yang melanda wilayah Wewak, Sepik Timur, Papua Nugini dirasakan hingga ke Provinsi Papua. /Tangkapan layar @infobmkgpapua/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah V Papua menginformasikan telah terjadi gempa bumi tektonik dengan magnitudo 7,2 pada Senin 3 Maret 2023. Gempa bumi tektonik yang terjadi pada pukul 03.04 WIT atau 01.04 WIB berpusat di Wewak, Sepik Timur, Papua Nugini.

Dalam keteragannya, BBMKG Wilayah V Papua melalui instagram @infobmkgpapua menyebutkan gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 7,2 berpusat di darat dikedalaman 93 kilometer. Pusat gempa bumi berada di 115 Barat Daya Kota Mewak Papua Nugini  atau di 618 kilometer Tenggara Keerom, Papua, dengan kedalaman 219 kilometer.

Sementara episentrum gempa bumi berada di titik koordinat 4.44 derajat Lintang Selatan dan  143.05 derajat Bujur Timur. Getaran gempa bumi di wilayah Provinsi Papua dirasakan di Keerom, Kota Jayapura, dan Kabupaten Jayapura, dengan skala III MMI, sedangkan  Wamena dan Nabire dirasakan dengan skala II MMI.

Baca Juga: Di Pustaka Kawi, Anak-anak Antusias Menulis Ulang Rumpaka Sunda

Instagram BBMKG Wilayah V Papua @infobmkgpapua dibanjiri komentar yang umumnya merasakan guncangan gempa bumi yang cukup keras dan juga lama. Seperti yang diungkapkan @berlian_cutez,”Wamena rasa… Lama betul di goyang..”,  komentar lainnya dari @merawatpapua, “Su 10 th di papua, baru 1x ini rasa gempa kuat begini, baru lama lagi, semoga aman2 sj, amin”.

Hingga 04.04 WIT atau 02.04 WIB, pihak BBMKG Wilayah V Papua belum melaporkan tentang adanya peristiwa gempa susulan. Demikian pula dengan laporan tentang kerusakan yang diakibatkan gempa dengan kekuatan magnitudo 7,2 yang termasuk katagori major yang dapat mengakibatkan kerusakan cukup serius. ***  

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x