Jelang Laga Lawan Persebaya Surabaya, Skuad Persib Bandung Lakukan Pemulihan

- 6 Desember 2021, 07:45 WIB
Gelandang Persib Bandung Marc Klok saat mengasah tendangan bebas dalam sesi latihan beberapa waktu lalu. Jelang laga lawan Persebaya Surabaya skuad Persib Bandung lakukan pemulihan kondisi.
Gelandang Persib Bandung Marc Klok saat mengasah tendangan bebas dalam sesi latihan beberapa waktu lalu. Jelang laga lawan Persebaya Surabaya skuad Persib Bandung lakukan pemulihan kondisi. /Portal Bandung Timur/hp.siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Usai melakoni laga pekan ke 15 Liga 1 Indonesia 2021-2022 melawan Madura United di Stadion Manahan Solo yang berkesudahan 1-0, pelatih Robert Alberts tidak ingin menunggu waktu lama dan memberikan istirahat pada skuadnya.

Waktu dua hari sebelum kembali berlaga pada 8 Desember 2021 mendatang melawan Persebaya Surabaya, dipergunakan pelatih Robert Alberts untuk memulihkan anak asuhnya. Para pemain diberikan menu latihan recovery training berlangsung di sarana kebugaran hotel.

Baca Juga: Jumlah Korban Erupsi Semeru Terus Bertambah, 14 Meninggal 56 Orang Alami Luka Bakar

Pelatih Robert Alberts memberikan porsi latihan dalam rangka program pemulihan sepanjang pagi. Pemain mendapat program gym dan jacuzzi, dan latihan di lapangan belakang hotel.

Sejumlah pemain cadangan juga melakukan latihan ringan di belakang halaman hotel. “Waktunya lumayan pendek untuk melakukan pemulihan, karenanya kita pergunakan seoptimal mungkin waktu dua hari ini,” ujar Robert Alberts dalam keterangan persnya. (hp.siswanti)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah