Gempa Dirasakan Warga Kabupaten Bandung dan Garut

- 19 Juli 2021, 14:42 WIB
ilustrasi peristiwa gempa bumi berdasar alat seismometer.
ilustrasi peristiwa gempa bumi berdasar alat seismometer. /Dokumen BMKG

PORTAL BANDUNG TIMUR - Gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 4, Senin 19 Juli 2021 getarannya dirasakan sejumlah warga di sejumlah wilayah Kabupaten Bandung dan sebagian Kabupaten Garut. Gempa bumi pada pukul 06.49 WIB berlokasi di 90 kilometer Barat Daya Kabupaten Bandung di kedalaman 30 kilometer.

“Berdasarkan hasil analisa BMKG menunjukan bahwa gempa bumi pagi ini berkekuatan magnitudo 4.0. Getaran dirasakan warga di wilayah Kabupaten Bandung,” jelas Kepala BMKG Wilayah II Tangerang, Hendro Nugroho melalui keterangan pers.

Disampaikan Hendr Nugroho,  gempa bumi tektonik dengan magnitudo 4 di wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat Senin 19 Juli 2021 terjadi sekitar pukul 06.49 WIB. Lokasi gempa berada di laut pada jarak 90 Km barat daya Kabupaten Bandung kedalaman 30 kilometer.

Baca Juga: 81 Industri di Karawang Masih Buang Limbah ke DAS Citarum, Cilamaya dan Cileungsi

Berdasarkan hasil analisis BMKG menurut Hendro Nugroho, gempa bumi yang terjadi adalah jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas penyesaran dalam lempeng Eurasia. Gempa bumi dirasakan di wilayah Pangalengan, Caringin, Rancabuaya, Cijagra, Sindangbarang, Pamengpeuk.

Akibat getaran, menurut Hendro Nugroho, masyarakat terdampak merasakan getaran dan melihat benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Hingga kini  belum ada laporan kerusakan bangunan akibat gempa bumi.

"Hingga pukul 07.11 Wib, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan. Selain itu belum ada laporan adanya kerusakan akibat yang ditimbulkan," ujar Hendro Nugroho.

Namun demikian Hendro Nugroho mengimbau pada mayarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh isu ataupun kabar yang tidak benar dan tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. “Untuk setiap kejadian gempa bumi, informasi dapat dipastikan melalui sumber resmi BMKG,” pungkas Hendro Nugroho. (iwan rukwanda)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x