Lansia di Kota Cimahi Diingatkan, Kasus Covid-19 Dominasi Varian Omicron

- 20 Februari 2022, 03:12 WIB
Bertebaran spanduk mengingatkan protokol kesehatan di Kota Cimahi. Dinas Kesehatan Kota Cimahi ingatkan warga untuk meningkatkan protokol kesehatan.
Bertebaran spanduk mengingatkan protokol kesehatan di Kota Cimahi. Dinas Kesehatan Kota Cimahi ingatkan warga untuk meningkatkan protokol kesehatan. /Portal Bandung Timur/may nurohman/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Pemerintah Kota Cimah melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi terus mengingatkan masyarakat, untuk tidak memaksakan diri melakukan aktivitas di luar rumah di saat kasus Covid-19 yang di dominasi varian Omicron terus meningkat. Kasus Covid-19 varian Omicron di Kota Cimahi lebih banyak menyerang warga usia lanjut (Lansia).  

Berdasarkan data terakhir perkembangan kasus Covid-19 di Kota Cimahi Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mohammad Dwihadi Isnalini, tercatat 529 kasus warga Kota Cimahi terkonformasi aktif Covid-19.

“Sampai hari ini total kasus terkonformasi aktif di Kota Cimahi mencapai 12.859 kasus sejak pertamakali Covid-19 Maret 2020,” terang Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Mohammad Dwihadi Isnalini Kepada Portal Bandung Timur.

Baca Juga: Puting Beliung Mengamuk di Lembang, Sejumlah Rumah Dilaporkan Rusak

Saat ini menurut Mohammad Dwihadi Isnalini, kasus terkonformasi Covid-19 di Kota Cimahi di dominasi varian Omicron ketimbang Delta.  "Setiap hari ada penambahan kasus rata-rata kurang lebih 50 orang, saya sampaikan bahwa dengan cepatnya penularan seperti diprediksi juga ditingkat pusat kurang lebih 87 persen itu kasusnya Omicron," ujar Mohammad Dwihadi Isnalini.

Ditegaskan Mohammad Dwihadi Isnalini, hal tersebut dikuatkan ketika sampel warga Kota Cimahi melakukan pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS). Hasilnya ada 13 orang warga Kota Cimahi yang dipastikan positif terpapar virus korona.

"Berdasakan data terbaru hasil WGS dari sebanyak 299 kasus positif, 13 sampel  yang kami kirimkan ke Labkesda positif Omicron. Jadi kami menduga kuat penyebaran kasus Covid-19 di Kota Cimahi di dominasu Omicron,” ujar Mohammad Dwihadi Isnalini.

Baca Juga: 2,5 Juta Warga Kabupaten Bandung Sudah di Vaksin

Selain itu menurut Mohammad Dwihadi Isnalini, penularan dan penambahan kasus Covid-19 yang disebut memasuki gelombang ketiga ini memang lebih cepat yang mirip dengan ciri khas Omicron. Varian tersebut menyerang saluran pernafasan atas.

"Omicron dari hasil penelitian itu memang menyerang saluran pernafasan atas, jadi gejala demam ada tidak terlalu tinggi juga dan tidak lama demamnya. Ada batuk pilek ada mual sakit kepala," ujar Mohammad Dwihadi Isnalini.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah