Wow, Capaian Pasar Kreatif Bandung di 8 Titik Mencapai Rp3.8 miliar

- 14 November 2021, 10:00 WIB
Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Bandung, Siti Muntamah saat meninjau Pasar Kreatif UMKM Kota Bandung di Cihampelas Walk (Ciwalk) Kota Bandung.
Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Bandung, Siti Muntamah saat meninjau Pasar Kreatif UMKM Kota Bandung di Cihampelas Walk (Ciwalk) Kota Bandung. /Humas Pemkot Bandung/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Pemerintah Kota Bandung mengklaim Program Pasar Kreatif yang diselenggarakan di delapan pusat perbelanjaan Kota Bandung telah menembus angka Rp3.8 miliar. Pasar Kreatif melibatkan 252  pelaku Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) Kota Bandung mampu memulihkan ekonomi di masa pandemi Covid-19.

Disela kunjungan ke Pasar Kreaif di Cihampelas Walk (Ciwalk) Kota Bandung, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Bandung, Siti Muntamah mengatakan, Pasar Kreatif untuk UMKM telah berlangsung di sembilan pusat perbelanjaan di Kota Bandung. “Saat ini telah terselenggara di delapan titik pusat perbelanjaan Kota Bandung, dengan omzet mencapai Rp. 3,8 miliar,” ujar Siti Muntamah kepada wartawan.

Disampaikan Siti MUntamah, seiring dengan terus menurunya kasus Covid-19 ditambah dengan  suasana pasar Kota Bandung yang ramah terhadap pelaku UMKM dan pengusaha industri kreatif bisa membuat mereka makin berkembang.  “Artinya bahwa Kota Bandung ini adalah kota hangat untuk mengembangkan ekonomi kreatif, dan para pengrajin yang ada di Kota Bandung tidak perlu khawatir, akan ada pemulihan ekonomi, kita bisa survive kembali,” ujar Siti Muntamah.

Baca Juga: Wajib, Objek Wisata Bentuk Satgas Protokol Kesehatan Jelang Libur Nataru 2022

Sementara Kepala Dinas Perdagangan dan Industri (Kadisdagin) Kota Bandung, Elly Wasliah dalam keterangannya mengatakan Pasar Kreatif untuk UMKM Kota Bandung diselenggarakan dengan kolaborasi antara Pemkot Bandung dengan berbagai pihak seperti Dekranasda Kota Bandung dan APPBI. “Ada 252 pelaku usaha UMKM yang terlibat di Pasar Kreatif dengan produk yang didagangkan berupa fashion, craft, aksesoris, dan kuliner dalam kemasan yang diajak untuk berjualan di pasar kreatif,” terang Elly Wasliah.

Dikatakan Elly Wasliah, Pasar Kreatif yang melibatkan para pelaku UMKM dalam rangka  memulihkan ekonomi di masa pandemi Covid-19 telah berlangsung untuk keduakalinya. Program Pasar Kreatif yang diselenggarakan tahun ini perolehan omzet dada peningkatan dibandingkan dengan tahun lalu.

Baca Juga: Minyak Goreng Terus Melambung, Disdagin Kota Bandung Akan Lakukan Operasi Pasar

“Pada penyelenggaraan tahun 2020, hanya berhasil mengumpulkan omzet sebanyak Rp1,7 miliar. Sekarang alhamdulillah berkat adanya pemulihan ekonomi yang sudah menggeliat kembali, kita menargetkan hingga Rp 4,5 miliar untuk Pasar Kreatif 2021,” ujar Ely Wasliah.

Ditegaskan Elly Wasliah, pihaknya merasa sangat optimis omzet Program Pasar Kreatif Kota Bandung 2021 bisa mencapai Rp 4 miliar atau lebih.  “Baru di delapan titik saja sudah mencapai Rp3,8 miliar, kami yakin dengan sisa satu titik lagi yaitu di BIP pendapatan omzet Insyaallah berada di atas Rp 4 miliar atau di Rp 4,5 miliar di tahun ini,” pungkas Elly Wasliah. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah