BPR Kerta Raharja Raih Anugerah 50 Top BUMD 2022

- 21 Mei 2022, 03:33 WIB
Direktur Utama PT BPR Kerta Raharja H. Aep Hendar Cahyad saat menerima penghargaan 50 Top BUMD 2022 dari Infobank di Kota  Solo, Provinai Jawa Tengah, Kamis 18 Mei 2022 malam.   
Direktur Utama PT BPR Kerta Raharja H. Aep Hendar Cahyad saat menerima penghargaan 50 Top BUMD 2022 dari Infobank di Kota  Solo, Provinai Jawa Tengah, Kamis 18 Mei 2022 malam.   /Portal Bandung Timur/neni mardiana/

 

PORTAL BANDUNG TIMUR -  PT Bank Perkereditan Rakyat (BPR) Kerta Raharja Kabupaten Bandung raih  penghargaan sebagai 50 Top Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) 2022 dari Infobank. Kerja keras seluruh jajaran di lingkungan BPR Kerta Raharja Kabupaten Bandung sejak Januari 2022 mampu menggelontorkan sokongan dana bagi usaha dalam meningkatkan pemulihan ekonomi masyarakat.

"Saya selaku Dewan Komisaris BPR Kerta Raharja turut mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Dirut beserta jajarannya, Staf dan para pegawai yang ada di lingkungan BPR Kerta Raharja. Mereka telah sama-sama berjibaku untuk bekerja keras dari siang hingga malam hari. Hari Sabtu, jajaran Dewan Komisaris dan Direksi  yang seharusnya libur, ini masuk kerja hingga kerja lembur sampai malam," kata Dewan Komisaris PT Bank Perkereditan Rakyat (BPR) Kerta Raharja Kabupaten Bandung Uben Yunara kepada Portal Bandung Timur di Soreang, Jumat 20 Mei 2022 malam.

Dikatakan Uben Yunara, penghargaan yang diterima oleh BPR Kerta Raharja ini merupakan hasil dari buah kerja keras semua pegawai yang ada di lingkungan perbankan tersebut. 

Baca Juga: Viral Pasien di RSHS Bandung, Plh Dirut Bantah Terlantarkan Pasien

"Kita bersama para pegawai di BPR Kerta Raharja terus menggenjot dalam peningkatan kinerja pelayanan kepada para nasabah bank, berkaitan dengan upaya pemulihan ekonomi masyarakat. Hal itu dalam upaya mendukung visi misi Bupati Bandung HM Dadang Supriatna," tutur Uben Yunara.

Selain selaras dengan program Bupati Bandung, ia mengungkapkan, penghargaan yang diterima itu tak lepas dari keseriusan dirinya bersama jajaran Direksi maupun para staf dan pegawai lainnya dalam memaksimalkan kinerja.  "Sebetulnya, tidak bercita-cita untuk menerima penghargaan itu. Tetapi hasil kerja keras, akhirnya didapatkan penghargaan sebagai 50 Top BUMD 2022 yang di terima langsung Direktur Utama PT BPR Kerta Raharja H. Aep Hendar Cahyad pada kegiatan di Kota  Solo, Provinai Jawa Tengah, Kamis (18 Mei 2022),” ungkap Uben Yunara.

Baca Juga: Polres Cianjur Turut Cegah PMK Masuk Wilayah Cianjur

Setelah jajaran Dewan Komisaris dan Direksi dilantik pada Januari 2022 baru lalu, pihaknya terus berusaha untuk memaksimalkan peningkatan kinerja sebagai kunci sukses perbankan. Setelah dilantik terus memacu kinerjanya untuk terus berkolaborasi dan sinergi dengan jajaran Direksi.

Apalagi dengan adanya program dana bergulir, yang digulirkan Pemkab Bandung. Dalam pelaksanaan kerjanya pun sesuai dengan arahan dan perintah dari Bupati Bandung.

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah