Jadwal Sholat Kota Bandung dan sekitarnya 13 Shafar 1444 H, Sabtu 10 September 2022

- 10 September 2022, 05:25 WIB
Sholat merupakan ibadah paling utama yang harus didirikan, dilaksanakan dan dipelihara oleh setiap Muslim.
Sholat merupakan ibadah paling utama yang harus didirikan, dilaksanakan dan dipelihara oleh setiap Muslim. /Portal Bandung Timur/hp siswanti/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Sholat merupakan ibadah paling utama diantara ibadah lainnya bagi umat Muslim. Ada banyak firman Allah Subhanahu Wa Ta’ala maupun sabda Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassala tentang keagungan sholat.

Dalam surah Ar Rum, Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman yang artinya; “Dan hendaknya mereka mendirikan shalat dan janganlah menjadi orang-orang yang Musyrik”.

Kemudian dalam surah Maryam, Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman yang artinya; “Maka datanglah sesudah mereka, pengganti (yang jelek) yang menyia-nyiakan shalat dan memperturutkan hawa nafsunya, maka mereka kelak akan menemui kesesatan”.

Baca Juga: Jenazah Pilot dan Co Pilot Pesawat Bonanza TNI AL Dimakamkan Berdampingan di Taman Makam Bahagia

“Dalam dua ayat tersebut Allah Azza Wa Jalla dengan sangat tegas mengingatkan kita akan sholat. Karena bagi siapa saja yang meninggalkan dan tidak mendirikan serta melaksanakan sholat pertanda telah masuk dalam golongan orang-orang musyrik,” ujar Ustad Didi Saefulloh seorang pemuka agama di Palasari Kecamatan Cibiru Kota Bandung dalam salah satu kesempatan.

Firman Allah Subhanahu Wa Ta’ala di dalam surah Ar Rum dan Maryam tentang mereka yang meninggalkan sholat masuk dalam golongan orang musyrik juga disampaikan dalam sejumlah hadist. “Semisal dalam hadits riwayat Muslim, dari Jabir bin Abdillah radhiallahu’anhu, Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda yang artinya ‘Pembatas bagi antara seseorang dengan syirik dan kufur adalah meninggalkan shalat,” ujar Ustad Didi Saefulloh mengutip salah satu hadist.

Hadist lainnya diriwayatkan  At Tirmidzi yang dishahihkan Al Albani dalam Shahih At Tirmidzi,  dari Abdullah bin Buraidah radhiallahu’anhu, Nabi Shallallahu’alaihi Wasallam bersabda yang artinya; “Sesungguhnya perjanjian antara kita dan mereka (kaum musyrikin) adalah shalat. Barangsiapa yang meninggalkannya maka ia telah kafir”.

Baca Juga: Ferdy Sambo Jalani Uji Kebohongan Selama 6 Jam di Puslabfor Bareskrim Polri Sentul Bogor

“Karenanya, dirikan, laksanakan dan peliharalan sholat kita. Karena bila tidak maka kita akan termasuk sebagai golongan orang musyrik ataupun telah kafir,” tegas Ustad Didi Saefulloh.

Berikut jadwal shalat untuk Kota Bandung dan sekitarnya, 13 Shafar 1444 Hijriah/10 September 2022 Masehi;

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah