Jawa Barat hingga Petang Ini di Guncang 5 Kali Gempa Bumi Tektonik

- 24 Maret 2023, 18:53 WIB
Infografis pusat gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Kabupaten Bandung Jawa Barat, Jumat 24 Maret 2023 pukul 17.21 WIB.
Infografis pusat gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Kabupaten Bandung Jawa Barat, Jumat 24 Maret 2023 pukul 17.21 WIB. /Sumber : Instagram @bmkgwilayah2/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II mengingformasikan sejak Jumat 24 Maret 2023 dini hari hingga pertang ini di wilayah Jawa Barat telah terjadi 5 kali gempa bumi tektonik yang dirasakan. Gempa bumi tektonik terakhir pada pukul 17.21 WIB dengan kekuatan magnitudo 3.0 merupakan skala tertinggi dan terendah magnitudo 2.3.

Sebagaimana dikutip dari instagram @bmkgwilayah2, diinformasikan bahwa gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Jawa Barat pada Jumat 24 Maret 2023 terjadi pada pukul 17.21 WIB. Gempa berkekuatan magnitudo 3.0 berpusat di 88 kilometer Barat Daya pusat Kota Kabupaten Bandung dikedalaman 29 kilometer dengan titik koordinat gempa bumi berada di 7.79 derajat Lintang Selatan dan 107.30 derajat Bujur Timur.

Sebelumya pada pukul 02.25 WIB dini hari gempa bumi tetonik juga melanda wilayah Kabupaten Bandung. Gempa bumi berkekuatan magnitudo 2.5 berpusat di 95 kilometer Barat Daya pusat Kota Kabupaten Bandung dikedalaman 10 kilometer dengan titik koordinat di 7.79 derajat Lintang Selatan dan 107.19 derajat Bujur Timur.

Baca Juga: Bandung Dingin Malam dan Dini Hari, Hujan Kembali Guyur Siang hingga Jelang Malam

Gempa bumi juga  terjadi pada pukul 09.28 WIB. Gempa dengan kekuatan magnitudo 2.3 berpusat di 11 kilometer Kota Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Gempa bumi dengan kedalaman 99 kilometer berpusat di darat dengan titik koordinat 7.02 derajat Lintang Selatan dan 106 derajat Bujur Timur.

Sementara pada pukul 02.15 WIB dini hari gempa bumi terjadi di wilayah Kabupaten Garut Jawa Barat. Gempa bumi berkekuatan magnitudo 2.5 berpusat di 18 kilometer Barat Daya Kota Kabuaten Garut Jawa Barat. Gempa bumi berpusat dikedalaman 134 kilometer dengan titik koordinat di 7.35 derajat Lintang Selatan dan 107.80 derajat Bujur Timur.

Pada pukul 01.27 WIB masyarakat di Kota Sukabumi Jawa Barat merasakan getaran gempa bumi. Gempa dengan kekuatan magnitudo 2.5 berpusat di 29 kilometer Barat Daya pusat Kota Sukabumi dikedalaman 122 kilometer dengan titik koordinat gempa bumi di 7.16 derajat Lintang Selatan dan 106.82 Bujur Timur.

Terkait dengan rangkaian gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Jawa Barat, belum ada keterangan resmi lanjutan dari pihak BMKG. BMKG belum mengeluarkan pernyataan resmi apakah gempa bumi menimbulkan tsunami atau tidak dan juga terkait wilayah getaran. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x