Situ Cangkuang Tahun 2023 Harus Jadi Objek Wisata Alam dan Budaya

- 2 Juni 2021, 00:03 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan saat melakukan peninjauan langsung kondisi terkini kawasan objek wisata Situ Cangkuang di Desa Cangkuang Kecamatan Leles Kabupaten Garut.
Bupati Garut Rudy Gunawan saat melakukan peninjauan langsung kondisi terkini kawasan objek wisata Situ Cangkuang di Desa Cangkuang Kecamatan Leles Kabupaten Garut. /Foto : Diskominfo Kabupaten Garut

PORTAL BANDUNG TIMUR – Pemerintah Kabupaten Garut berencana untuk mengembangkan objek wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles Kabupaten Garut. Ke depan, pengelolaan akan dilakukan secara kolaboratif oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut bersama Dinas Pertanian Kabupaten Garut.

“Ya kita akan melakukan satu kolaborasi di antara pariwisata dengan taman buah-buahan, antara dinas pariwisata dan dinas pertanian. Ini semua luasnya 35 hektare, pokoknya tahun anggaran sekarang, tahun depan ada kegiatan sampai tahun 2023, insyaallah lah sekarang bagus,” tegas Bupati Garut Rudy Gunawan.

Disela meninjau langsung kondisi terkini kawasan Situ Cangkuang dan Kampung Pulo, Rudy Gunawan didampingi Kadisparbud Kabupaten Garut Budi Gan Gan Gumilar, mengatakan obyek wisata Situ Cangkuang  memiliki panorama alam dan nilai ceritera legenda bisa menjadi obyek wisata unggulan. Kawasan dengan luas sekitar 35 hektar ini berada di wilayah Desa Cangkuang, Kecamatan Leles Kabupaten Garut.

Baca Juga: Janji Diperbaiki Gubernur Jawa Barat, Turbin PLTMh Kasepuhan Ciptagelar Keburu Tergerus Longsor

Ditegaskan Bupati Rudy Gunawan, kawasan Situ Cangkuang dan Kampung Pulo harus menjadi objek wisata alam dan budaya unggulan Kabupaten Garut pada tahun 2023 mendatang setetah dilakukan penataan. “Nantinya untuk pengelolaan dilakukan secara kolaboratif antar instansi terkait, dalam hal ini bisa antara Disparbud dengan Distan,” ujar Rudy Gunawan.

Sebagai bukti keseriusan Pemerintah Kabupaten Garut, menurut Rudy Gunawan, pihaknya telah menyiapkan anggaran untuk pengembangan pariwisata di Situ Cangkuang. Dengan harapan kelak kelak setelah dilakukan pentaan akan memberikan manfaat lebih bagi perekonomian masyarakat.

“ Kalau Situ Bagendit sudah oleh tingkat provinsi. Jadi untuk Cangkuang ini akan kita masukan program pariwisata yang nantinya kolaborasi dengan desa tapi intinya kan kepunyaan kabupaten,” pungkas Rudy Gunawan (iwan rukwanda)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x