Jadwal Sholat untuk Kota Bandung dan Sekitarnya, 4 Jumadil Akhir 1444 Hijriah Rabu 28 Desember 2022

- 28 Desember 2022, 03:03 WIB
Memperbanyak sholat sunnah, berdzikir serta bersholawat merupakan amalan yang dapat dilaksanakan pada awal-awal bulan Jumadil Akhir.
Memperbanyak sholat sunnah, berdzikir serta bersholawat merupakan amalan yang dapat dilaksanakan pada awal-awal bulan Jumadil Akhir. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

PORTAL BANDUNG TIMUR - Pada hari ini, Rabu 28 Desember 2022 merupakan hari ke 4 di bulan Jumadil Akhir yang merupakan bulan keenam hijriah. Bulan ini merupakan tanda akan memasuki bulan Ramadhan. Jaraknya hanya berbeda dua bulan saja, yaitu bulan Rajab dan Sya’ban kemudian bulan Ramadhan.

Arti kata Jumadil Akhir diambil dari kata jamad yang berarti beku. Dimana penamaan bulan bertepatan dengan saat musim dingin terjadi di Jazirah Arab dan air terasa membeku.

Namun ada  juga yang mengartikan Jumadil Akhir berarti musim kemarau penghabisan. Juga menyebut Jumadil Akhir sebagai  bulan Jumadil Tsaniyah sebagai bulan yang terdiri dari 29 hari.

Baca Juga: Hari Ini Bukan Badai di Jabotabek, Tapi Ini yang Akan Terjadi Kata Pejabat di BMKG

“Seperti halnya dalam bulan-bulan penanggalan Islam atau Hijriah pada umumnya, di bulan Jumadil Akhir ada banyak amalan yang dapat dilaksanakan umat Muslim di seluruh dunia. Tentunya amalan-amalan yang dikerjakan akan mendapatkan pahala yang berlipatganda,” ujar Ustad Didi Saefulloh seorang pemuka agama di Palasari Kecamatan Cibiru Kota Bandung.

Beberapa amalan yang dianjurkan untuk dilaksanakan di bulan Jumadil Akhir adalah melaksanakan sholat sunnah malam. Sholat sunnah malam diawal-awal bulan Jumadil Akhir, khususnya pada tanggal 1 Jumadil Akhir baru lalu sangat dianjurkan. Sholat sunnah tersebut dilakukan sebanyak dua rakaat dengan membaca surat Al-Fatihah dan surat pendek lain pada setiap rakaatnya dan setelah salam, daianjurkan untuk memperbanyak membaca istighfar.

Kemudian sholat sunnah lainnya adalah, sholat sunnah di tanggal 10 Jumadil Akhir. Sholat dilaksanakan dengan cara sebanyak 12 rakaat dengan enam kali salam.  Pada setiap rakaat, setelah membaca surat Al-Fatihah, membaca surat Al-Quraisy dan setelah salam dilanjutkan membaca surat yusuf.

Baca Juga: Wali Kota Bandung Kumpulkan Camat se Kota Bandung, Karena Ada Kasus

Selain itu, sholat sunnah yang dapat dilaksanakan pada bulan Jumadil Akhir adalah melaksanakan sholat sunnah di akhir bulan sebanyak empat rakaat dengan dua salam atau juga bisa dengan satu salam. Sholat sunnah dilakukan setelah sholat maghrib, kemudian setelah salam membaca tasbih sebanyak-banyaknya.

Berikut jadwal Imsyakiyah dan Sholat untuk Kota Bandung dan sekitarnya, 4 Jumadil Akhir 1444 Hijriah / Rabu 28 Desember 2022;

Imsyak  : 04.00 WIB

Subuh   : 04.10 WIB

Terbit    : 05.31 WIB

Dhuha   : 05.55 WIB

Dzuhur  : 11.51 WIB

Ashar    : 15.19 WIB

Magrib  : 18.08 WIB

Isya       : 19.24 WIB

Selain amalan mengerjakan sholat sunnah, di bulan Jumadil Akhir juga setiap Muslim disarankan melaksanakan puasa ayyamul baidh. Yaitu puasa pertengahan bulan yang dilaksanakan tanggal 13, 14, dan 15 dibulan hijriah, kecuali hari tasyrik pada 13 dzulhijjah.

“Dalam salah satu hadist yang diriwayatkan Imam Bukhari, Rasulullah Shalallahu Allaihi Wassalam bersabda bahwa “Berpuasa pada tiga hari setiap bulannya adalah seperti berpuasa sepanjang tahun. Jadi bagi setiap Muslim yang  senantiasa melakukan amalan berpuasa ayyamul baidh maka pahalanya sama seperti berpuasa satu tahun penuh, jika dilaksanakan setiap bulan dan akan mendapatkan pintu khusus untuk masuk surge data diakhirat nanti,” pungkas Ustad Didi Saefulloh. (heriyanto)***

Editor: Heriyanto Retno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah